Monday, 16 October 2017
Home »
metropolitan
» Lakukan Pencurian di SDN Kedung Badak, Pria Ini Diringkus Polisi, Barang Buktinya…
Lakukan Pencurian di SDN Kedung Badak, Pria Ini Diringkus Polisi, Barang Buktinya…
Seorang pria berinisial CS (23) diamankan jajaran unit Reskrim Polsek Tanah Sareal karena melakukan tindak pidana pencurian dengan pemberatan (CS) di SDN Kedung Badak 4, Kota Bogor.
Pelaku ditangkap saat berada di Kampung Tapos, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor sekira pukul 07.00 WIB.
Kasubag Humas Polresta Bogor Kota, AKP Syarif Hidayat menuturkan, CS ditangkap setelah melakukan pencurian di SD Kedung Badak 4, pada Jumat (22/9/2017).
“Rabu kemarin pelaku ditangkap di daerah Cawi, langsung dibawa ke polsek tanah sareal,” ucap Syarif kepada Pojokjabar, Sabtu (14/10/2017).
Adapun barang bukti yang turut diamankan oleh polisi di antaranya dua buah obeng mini dan satu buah tang yang digunakan pelaku dalam melakukan perbuatannya.
“Kemudian dari tangan pelaku juga diamankan satu unit handycam yang merupakan salah satu hasil kejahatannya,” jelasnya.
Lebih jauh dia mengatakan bahwa, polisi turut mengamankan seorang pria yang diduga telah membeli barang hasil kejahatan CS.
“DD (17) ikut diamankan dan dibawa ke polsek tanah sareal untuk dimintai keterangan,” pungkasnya.
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Kota Bogor Rawan Jebakan Promo Tiket Murah BOGOR – Liburan seharusnya menyenangkan. Namun, akan berubah menjadi mengesalkan hanya karena hal sepele. Salah satunya, pembelian tiket perjalanan yang asal-asalan. Di Kota Bogor, sudah banyak yang menjadi korban… Read More
Vaksin Bayi Palsu Beredar di Bogor BOGOR – Pemalsuan obat-obatan kian mengerikan. Rabu (22/6/2016) Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim mengungkap adanya enam jaringan pembuat vaksin palsu untuk bayi. Diantaranya, va… Read More
Pemudik di Bogor Lebih Pilih Angkutan Online BOGOR – Angkutan mudik melalui jalur darat semakin beragam. Tidak hanya bus antar pulau. Kini transportasi online grab juga melayani penumpang luar pulau. Kondisi itu membuat pengusaha bus sepi penumpang. Seperti ter… Read More
Jelang Sahur, Tawuran Antar Geng Motor di Bogor Pecah BOGOR-Bulan puasa bukannya dimanfaatkan untuk fokus beribadah, sejumlah geng motor asal Bogor justru memilih baku hantam dini hari kemarin (24/6). Puluhan bandit jalanan itu saling serang di dua lokasi berbeda di Kota … Read More
Hijab ala Fatin di Bogor Mulai Booming Lagi OGOR – Trend jilbab ala p Fatin Shidqia Lubis belakangan memang sedang digandrungi. Balutan penutup kepala untuk kaum hawa ini semakin variatif bagi hijabers. Sejak kemunculnya diajang pencarian bakat X Factor. … Read More
0 komentar:
Post a Comment