Tuesday, 24 October 2017
Home »
metropolitan
» Reaksi Walikota Bogor Bima Arya Atas Kasus Guru Cabuli Murid SDN Bantarjati 1, Ancamannya…
Reaksi Walikota Bogor Bima Arya Atas Kasus Guru Cabuli Murid SDN Bantarjati 1, Ancamannya…
Oknum guru berinisial MM dilaporkan karena telah melakukan perbuatan asusila terhadap YS (14) pada 2014 lalu.
Saat itu YS duduk di bangku sekolah dasar di SDN Bantar Jati 1, Jalan Ciremai Ujung No 70, Bantar Jati Atas, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.
Orang tua korban akhirnya melaporkan kasus tersebut kepada polisi untuk diperiksa lebih jauh.
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengecam perbuatan tersebut bahkan Bima akan memecat guru yang melakukan pencabulan kepada YS.
“Kalau memang benar terbukti akan dipecat, pelaku sudah diamankan dan ditangani Polresta,” tegasnya, Senin (23/10/2017).
Di tempat berbeda, Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor Fahrudin kaget mendengar kabar tersebut pasalnya ia baru mengetahui kejadian tersebut, ia pun mengaku belum bisa memutuskan pemecatan guru tersebut.
“Apakah guru tersebut akan diberhentikan atau tidak, saya belum tahu, nanti akan di cari informasinya,” kata Fahrudin.
Sementara itu, Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Kota Bogor, Faisal M mendorong pihak kepolisian untuk segera menuntaskan kasus tersebut.
Ia juga menghimbau, kepada masyarakat untuk melaporkan setiap dugaan pelanggaran UU Perlindungan Anak kepada KPAID Kota Bogor atau kepada Unit PPA Polresta Bogor Kota.
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Haduh… Haduh… 1.551 Kendaraan Dinas di Kabupaten Bogor Nunggak Pajak BOGOR – Pemilik kendaraan yang belum membayar pajak lebih dari satu bulan, sebaiknya untuk segera memenuhi kewajibannya. Jika dibiarkan berlarut-larut, tagihan semakin membengkak. Bukan hanya kendaraan umum saja yang mas… Read More
Lakukan Reses, Warga Kabupaten Bogor Mengeluh Butuh Pekerjaan dan Pembenahan BOGOR – Lapangan pekerjaan, kekumuhan prapatan flyover Cileungsi hingga kerusakan jalan, jadi keluhan warga. Keluhan ini disampaikan warga pada reses anggota DPRD Kabupaten Bogor, Junaedi Samsudin, Rabu (10/0/2016). Mas… Read More
Kades Kemang Kabupaten Bogor Bingung Ditanya Soal THM BOGOR – Keberadaan bekas lahan tempat hiburan malam (THM) di Desa Kemang, Kecamatan Kemang, tidak terlalu dipedulikan pemerintah setempat. Seperti penuturan Kepala Desa Kemang, Entang Suana. Ia mengaku tidak menge… Read More
Camat Minta Pedagang Pasar di Kabupaten Bogor Ini Bongkar Bangunannya Sendiri BOGOR – Pembongkaran bangunan milik pedagang di Griya Bukit Jaya, akan dilakukan sehari setelah perayaan HUT RI ke-71. Hal itu ditegaskan Kepala Unit Pol PP Kecamatan Gunungputri, Nurhaida, Rabu (11/08/2016). “Informasi … Read More
Semua Pihak Harus Terlibat Terkait Penderita Gizi Buruk di Kabupaten Bogor BOGOR – Sekretaris Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor, Egi Gunadhi Wibhawa meminta pemerintah desa bersama kecamatan memperhatikan penderita gizi buruk. Menurutnya, perangkat desa dan instansi terkait harus lebih tanggap. “… Read More
0 komentar:
Post a Comment