Tuesday, 10 October 2017
Sejak Dua Tahun Berdiri, SMPN 49 Kota Bekasi Ini Numpang di SDN Sumurbatu
BANTARGEBANG – Siswa SMPN 49 Kota Bekasi, terpaksa harus rela numpang belajar di SDN Sumur Batu II yang berada di Kelurahan Sumur Batu, Kecamatan Bantar Gebang. Pasalnya, sampai saat ini SMPN 49 Kota Bekasi belum memiliki gedung sekolah.
Sejak dua tahun berdiri, SMPN 49 Kota Bekasi menumpang di SDN Sumur Batu II. Selama ini bukan tidak ada upaya dari pihak sekolah, namun karena keterbatasan tempat, sampai saat ini belum ditemukan lokasi yang tepat untuk pendirian gedung SMPN 49 Kota Bekasi.
“Karena belum memiliki gedung, kami terpaksa menumpang di gedung SDN Sumur Batu II. Saat ini, kami memiliki 220 siswa,” ujar Bendahara SMPN 27 Kota Bekasi, Winardi saat di temui di ruang kerjanya.
Ia menyampaikan, sekolah USB SMPN 49 sudah 2 tahun berjalan dan sulitnya mendapatkan lahan atau lokasi untuk mendirikan bangunan Sekolah SMPN 49 di lingkungan Kelurahan Sumur Batu.
”Saya sudah mencari dengan pihak USB SMPN 49 dan ternyata memang sulit mencari lahan yang cocok. Untuk anggaran pemerintah sudah menyiapkan dana untuk membeli lahan kalau sudah ada,” ucanya.
Kendati peroses kegiatan Belajar Mengajar (KBM) yang menumpang di sekolah lain, kata Winardi, namun tidak menyurutkan semangat siswa SMPN 49 Kota Bekasi dalam belajar. Behkan sejumlah siswanya ada yang berprestasi.
Dia juga menyarankan kepada anak didiknya, untuk selalu bersabar. Sampai saat ini, katanya, dia masih mencari lokasi yang tepat untuk pendirian gedung SMPN 49 Kota Bekasi. Karena, pemerintah Kota Bekasi sudah menyiapkan anggaran.
“Saya harap untuk sementara siswa SMPN 49 Kota Bekasi dan guru yang lainnya jangan berkecil hati.Semoga saja di tahun ini pasti akan mendapatkan lahan yang cocok untuk mendirikan bangunan. Kepada guru jangan putus semangat mengajarkan siswa meski belajarnya masih menumpang,” katanya.
(cr33)
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
KPU Kota Depok Teken MoU dengan Kejati Jabar DEPOK – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat melakukan Penandatangan Perjanjian Kerjasama (MoU) dengan Kejaksaan Tinggi Jabar dan KPU Kabupaten/Kota dengan Kejaksaan Negeri se-Jabar di bidang Perdata dan Tata usaha Negar… Read More
Jaksa Telusuri Dana Rp6 M Pandawa Group DEPOK – Majelis Hakim kembali digegerkan dengan ungkapan salah seorang saksi, dalam persidangan ke sebelas kasus penipuan dan penggelapan investasi fiktif Pandawa Group, di Ruang Sidang Utama, Pengadilan Negeri Kelas 1B Ko… Read More
Nyamannya Berobat dengan JKN-KIS DEPOK – Imrohatul Latifah, seorang pelajar berusia 19 tahun, telah merasakan manfaat sebagai peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Sejak terdaftar sebagai Peserta JKN-KIS pada tahun 201… Read More
Perbaikan Sekolah di Kabupaten Bekasi Ditunda, Ini Penyebabnya CIKARANG PUSAT – Akibat gagalnya beberapa lelang kegiatan perbaikan sekolah, membuat proses belajar mengajar tingkat Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Bekasi jadi terganggu.Bahkan yang sangat miris di SDN 06 Mekarsari, dari … Read More
Patriot Candrabhaga Bekasi Melaju ke Putaran Nasional Usai Bekap BBU Tiga Gol tanpa Balas BEKASI – Skuad Patriot Candrabhaga FC Kota Bekasi akhirnya memastikan diri melaju ke putaran nasional usai menyabet juara ketiga di Liga 3 Jawa Barat, setelah menaklukan Bandung Barat United (BBU) 0-3 tanpa balas.Tiga gol… Read More
0 komentar:
Post a Comment