Friday, 6 October 2017
Home »
metropolitan
» PPPA Darul Qur´an Bogor Sediakan Layanan Ambulan Gratis untuk Warga Kota Bogor, Bisa Menghubungi No…
PPPA Darul Qur´an Bogor Sediakan Layanan Ambulan Gratis untuk Warga Kota Bogor, Bisa Menghubungi No…
Program pembibit penghafal Al-Qur´an (PPPA) Daarul Qur´an cabang Bogor terus menebar manfaat bagi umat. Rabu (4/10/17), mereka meluncurkan layanan ambulan gratis bagi masyarakat Bogor di Masjid Alumni IPB Bogor.
Pada kesempatan itu hadir Wali Kota Bogor Bima Arya yang turut meresmikan ambulan gratis tersebut. Menurut Bima, keluhan masyarakat tentang kesehatan menduduki urutan nomor dua setelah kemacetan.
Keluhan ini mulai dari masalah BPJS yang “ribet” dalam pengurusannya, sulit mencari layanan rumah sakit yang kosong dan permasalahan lainnya.
Dalam mengatasi permasalahan itu Pemkot Bogor fokus terhadap layanan kesehatan karena apapun itu tidak akan terselenggara kalau kita tidak sehat. “Sudah dua tahun yang lalu Kota Bogor memiliki RSUD, secara bertahap pemkot terus meningkatkan layanan RSUD.
Selain itu, Pemkot juga akan meningkatkan dan menambah Puskesmas dengan layanan rawat inap. Bahkan, Pemkot bercita-cita ingin memberikan layanan yang langsung menjemput warga (jemput bola),” ujarnya.
Bicara kesehatan sebetulnya panjang bukan hany soal ketersediaan ambulans, obat dan rumah sakit saja. Namun yang paling penting yakni di hulunya hidup sehat. Selain itu, pemkot terus mengajak warganya untuk terus bergerak, olahraga baik itu jalan kaki, lari atau bersepeda.
“Tidak ada yang membahagiakan ketika pagi-pagi melihat jalur pedestrian dipenuhi warga yang bergerak,” terang Bima.
Ia mengucapkan terimakasih kepada Tuti Sutinah yang telah mewakafkan kendaraannya untuk dijadikan ambulan bagi kepentingan warga Kota Bogor. “Mudah-mudahan kendaraan ini bermanfaat dan Allah SWT melipatgandakan pahalanya Hj. Tuti Sutinah,” harapnya.
Launching atau peresmian ambulan gratis ini ditandai dengan penyerahan kunci kendaraan dari Eyang Tuti Sutinah kepada Kepala cabang PPPA Darul Qur’an Kota Bogor yang disaksikan langsung wali kota.
Kepala Cabang PPPA Darul Qur’an Kota Bogor Dicky mengatakan, kendaraan ambulan gratis ini merupakan hibah dari Eyang Tuti Sutinah. Beliau mewakafkan mobilnya kepada PPPA Darul Qur’an yang selanjutnya dimodifikasi menjadi kendaraan ambulans gratis untuk masyarakat Kota Bogor.
“Jadi bagi warga Kota Bogor yang membutuhkan ambulance gratis silahkan menghubungi hotline PPPA Darul Qur’an di nomor 08118455005,” sebut dia. Diki berharap layanan ambulan gratis tersebut kedepannya dapat bermanfaat bagi semua masyarakat Bogor.
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Wow! Ternyata Ada 414 Titik Jalan yang Rusak di Kabupaten Bogor BOGOR – Kini sudah bukan rahasia publik lagi kalau di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, ada banyak sekali jalan yang rusak. Sampai-sampai, warga “terpaksa” harus menggugat Bupati Bogor, Nurhayanti karena dianggap tidak becus… Read More
Tutup Warnet Nakal di Bogor! BOGOR – Sejumlah warga Cileungsi, resah dengan banyaknya warung internet (warnet) di wilayahnya. Sebab, semenjak bermunculannya warnet, banyak pelajar maupun anak di bawah umur yang kerap bermain game online tanpa menge… Read More
Warga Kabupaten Bogor Harus Sabar Punya E-KTP BOGOR – Masyarakat Kabupaten Bogor harus lebih bersabar lagi untuk mempunyai e-KTP. Meski sudah banyak dilakukan perekaman data, namun kendala di lapangan selalu ada error system maupun kekurangan blangko. Seperti di … Read More
Jelang Hari Raya Idul Adha, Distani Kota Bogor Waspadai Penyakit Hewan Kurban BOGOR – Menjelang Hari Raya Idul Adha, Dinas Pertanian (Distani) Kota Bogor mulai waspada. Salah satu yang dikhawatirkan, hewan kurban mengandung penyakit. Sebab, jika dikonsumsi, akan membayakan kesehatan manusia.… Read More
Dirombak Bak Istora Senayan, GOR Pajajaran Bakal Telan 100 M BOGOR - Tak lama lagi warga Kota Hujan bakal mempunyai stadion sepak bola yang bisa dibanggakan layaknya Stadion Pakansari di Kabupaten Bogor. Hal itu setelah rencana revitalisasi Gelanggang Olahraga (GOR) Pajajaran K… Read More
0 komentar:
Post a Comment