Home »
metropolitan
» Ketua MUI Bogor Nyatakan NU-Muhammadiyah Tak Ikut Aksi 299, Alasannya…

Ketua MUI Kabupaten Bogor KH Mukri Aji menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Bogor agar tidak usah ikut aksi 299.
Ia meminta warga Bogor sebaiknya melakukan istighosah dan berzikir di masjid-masjid di wilayahnya.
“Untuk aksi 299 kita sepakat semua unsur organisasi Islam di Bogor Raya baik itu Nahdlatul Ulama, Muhammadiyah, PUI, dan lain-lain sepakat untuk tidak perlu berangkat.” kata Ketua MUI Kabupaten Bogor, Kamis (28/9/2017).
Bahkan, Ketua MUI Kabupaten Bogor mengajak agar umat Islam lebih baik melakukan Istighosah dan zzikir untuk menumbuhkan toleransi.
“Hasil dari kesepakatan tokoh-tokoh organisasi Islam bahwa tidak ada umat yang ikut aksi 299 di Kabupaten Bogor,” ujarnya saat menghadiri Sirahturami bersama Kapolda Jawa Barat Pol Drs. Agung Maryoto, alim ulama, para ketua Ormas Islam dan unsur Muspida.
Menurut informasi sebanyak 15.000 massa akan ikut aksi tersebut dengan tuntutan menolak Perppu ormas dan kebangkitan Partai Komunis Indonesia (PKI).
Untuk di Jawa Barat sendiri ada 200 massa yang akan berangkat. Rencananya aksi tersebut akan dimulai pada pukul 09.00 hingga 17.00 WIB.
Related Posts:
Kecelakaan Hebat di Tol Jagorawi, Dua Kendaraan Ringsek, Kades Lemah Duhur Terluka
Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Tol Jagorawi arah Ciawi, Kabupaten Bogor, Rabu (22/11/2017).Dari informasi yang didapat kecelakaan terjadi di KM 44 tol Jagorawi arah Ciawi menuju Jakarta.Berdasarkan Informasi, Ka… Read More
Pemkot Bogor Uji Coba Aplikasi Qlue untuk Pengaduan Masyarakat
Merespon setiap pengaduan warga menjadi fokus utama Pemkot Bogor. Berbagai program diluncurkan untuk menampung semua pengaduan dan aspirasi dari masyarakat.Mulai dari call center 112, sms center dan lainnya. Meski begitu, … Read More
Wow, Bima Arya Ungkap Bus Transpakuan Salah Satu Cara Nyari Duit buat Gaji Karyawan
Walikota Bogor, Bima Arya Sugiarto, mengatakan kembali beroperasinya Bus Transpakuan ini untuk memenuhi karyawan yang belum dapat gaji.“Ini salah satu prosesnya ketika dimulai dengan kembalinya Bus Transpakuan, kita harapk… Read More
Panwaslu Kota Bogor Libatkan Pramuka di Pilkada 2018
Ada hal yang menarik dalam kegiatan bertajuk Rakor Pengawasan Pemilihan Umum Partisipatif, dalam rangka Pemilukada Serentak tahun 2018.Sebab, para peserta yang hadir melibatkan Gerakan Pramuka Kwarcab Kota Bogor. Kegiatan … Read More
Jalan Raya Puncak Butuh Trotoar
Jalan Raya Puncak tak dilengkapi trotoar bagi pejalan kaki. Hal ini mendapat sorotan dari Lembaga Swadaya Masyarakat Rumpun Hijau.“Akibatnya banyak yang terpaksa menggunakan bahu jalan. Sehingga tidak nyaman karena harus h… Read More
0 komentar:
Post a Comment