Banner 1

Tuesday, 10 October 2017

DPD PAN Kota Bogor Buka Pendaftaran Penjaringan Calon Walikota dan Wakil Walikota Bogor



DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Bogor tak ingin kalah saing. Jika partai lain sudah memasuki babak akhir penjaringan, sebaliknya partai berlambang matahari tersebut justru baru membuka penjaringan bakal calon walikota dan wakil walikota Bogor.

Bagi yang ingin bertarung di Pilwalkot, DPD PAN memberikan kesempatan untuk mengambil formulir pendaftaran mulai 9 Oktober hingga 14 Oktober 2017.

Ketua KPPD DPD PAN Kota Bogor, Mahakati menjelaskan, proses penjaringan baru dimulai dengan tahapan pengumuman pemberitahuan yang ditandai dengan pengambilan formulir pendaftaran.

“Ada rentan waktu sekitar lima hari yang diberikan selama pengambil formulir. Setelah itu peserta yang mendaftar wajib mengisi dan melengkapi berkas formulir yang telah diterima, mulai tanggal 16 sampai 21 Oktober 2017,” ujar dia.

Untuk pengembaliannya, wajib dilakukan pendaftar dan tidak boleh diwakilkan tim. “Nanti tim kita sudah dipersiapkan untuk menerima berkas dan akan dicek, apakah yang mengembalikan itu yang bersangkutan.

Tim akan stanbay mulai pukul 10:00 hingga pukul 17:00 WIB,” ujar dia. Selanjutnya tim penjaringan yang telah dibentuk DPD PAN Kota Bogor akan melakukan verifikasi terhadap seluruh berkas yang masuk.

Jika dianggap ada berkas yang tidak lengkap maka tim akan segera menghubungi bakal calon walikota atau bakal calon wakil walikota yang mendaftar ke DPD PAN Kota Bogor.

Ketua DPD PAN Kota Bogor, Saprudin Bima menegaskan, pihaknya tidak boleh diam untuk mempersiapkan partai dalam Pilkada. “Secara resmi belum deklarasi untuk berta rung, KPPD DPD PAN membuka seluas-luas nya pendaftaran,” ucapnya.



sumber:pojoksatu.id

0 komentar:

Post a Comment