Banner 1

Thursday, 19 October 2017

Ini Arahan Ketum Gerindra Prabowo Subianto kepada Seluruh Kader di Sentul, Target untuk…


Partai Gerindra mengumpulkan kadernya dari mulai tingkat ranting, PAC, DPD Kota/Kabupaten dan Provinsi yang tersebar di seluruh Indonesia di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Sentul Bogor.

Agenda bertajuk Konferensi Nasional 2017 dan Temu Kader itu membahas agenda konsolidasi Pilkada Serentak 2018 mendatang dan juga jelang Pemilu Legislatif dan Pilpres 2019.

Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dalam kesempatan itu juga mengucapkan terima kasihnya kepada seluruh kader yang telah berusaha memenangka Pilkada DKI Jakarta beberapa waktu lalu.

“Yang kedua juga tidak kalah penting beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh kader mulai dari tingkat ranting, PAC, DPD Se-Kabupaten DPD di Provinsi yang sudah mendaftar ke KPUD masing-masing dan menjadi salah satu partai politik yang lolos verifikasi tanpa cacat,” kata Ketua Organisasi Kader Keanggotaan (OKK), Prasetyo, di sela-sela Konferensi Nasional 2017 dan Temu Kader, Rabu (18/10/2017).

Sementara untuk target mendatang Partai Gerindra ingin mendapatkan kepercayaan dari masyarkat untuk pemilu 2019 mendatang

“Targetnya sebagaimana kemarin telah disampaikan oleh ketua Umum target kita sudah jelas kita bekerja, kita berikhtiar, kita berusaha untuk mendapatkan kepercayaan dan mandat dari rakyat Indonesia untuk pemilu 2019,” pungkansya.



sumber:pojoksatu.id

Related Posts:

  • Kerugian Saung Kuring Akibat Kebakaran BOGOR – Kebakaran hebat yang menimpa Rumah Makan Saung Kuring di Jalan KH. Sholeh Iskandar No. 9 Kelurahan Kedung Badak Tanah Sareal Kota Bogor pada Rabu (22/6/2016) dini hari diduga berasal dari tabung gas yang meledak… Read More
  • Pemudik di Bogor Lebih Pilih Angkutan Online BOGOR – Angkutan mudik melalui jalur darat semakin beragam. Tidak hanya bus antar pulau. Kini transportasi online grab juga melayani penumpang luar pulau. Kondisi itu membuat pengusaha bus sepi penumpang. Seperti ter… Read More
  • Bank Mandiri Bogor Siapkan Rp651 Miliar BOGOR – Berbagai persiapan dilakukan untuk menghadapi libur Lebaran. Tanpa kecuali dengan perbankan, salah satunya PT Bank Mandiri (Persero) Tbk untuk areal Bogor. Bank Mandiri menyiapkan uang tunai senilai Rp651,3 mili… Read More
  • Satelit Asli Bogor Siap Mengorbit BOGOR – Lebaran ini M. Arif Saifudin harus melupakan mudik. Harus melupakan Bangil, kampung halamannya di Pasuruan, Jawa Timur. Dia justru harus bersiap merayakan Idul Fitri nun di Jerman sana. Sebab, di sanalah Lemba… Read More
  • Penangkapan WNA China di Villa Duta Bogor BOGOR – Polisi bekerja sama dengan petugas Imigrasi Bogor menangkap 31 warga negara asing (WNA) asal China di komplek Vila Duta, Kota Bogor Jawa Barat, Senin sore (20/6/2016). Para WNA asal China itu terdiri dari 9 wanit… Read More

0 komentar:

Post a Comment