Monday 23 October 2017
Home »
metropolitan
» Dear Bima Arya, Betapa Kumuh Taman Ceremai Ujung, Tak Lagi Ramah Anak, Warga Minta…
Dear Bima Arya, Betapa Kumuh Taman Ceremai Ujung, Tak Lagi Ramah Anak, Warga Minta…
Taman Ceramai Ujung, Kelurahan Bantarjati Kaung, Kecamatan Bogor Utara, tampak memprihatinkan, pasalnya taman tersebut dulunya menjadi tempat bermain anak kecil.
Pantauan Pojokjabar, taman yang terletak di dekat Taman Kencana itu tampak kumuh dan sudah tidak layak dijadikan tempat bermain.
Hal itu terlihat dari banyaknya sampah yang berserakan dan beberapa permainan untuk anak kecil sudah rusak serta membahayakan.
Selain itu, area dalam taman tampak berserekan sampah dan sering dijadikan tempat nongkrong remaja di malam hari. Kemudian, pagar taman sudah patah dan sebagian sudah hilang.
Salah satu warga, Andy Wijaya (39) menuturkan, taman tersebut dibangun sekitar dua tahun lalu.
Dulunya taman itu menjadi tempat favorit anak kecil karena selalu dijaga dan dirawat kebersihannya.
Namun, saat ini sudah tidak layak dan bisa membahayakan, dikarenakan sering dijadikan tempat kumpul remaja yang tidak bertanggung jawab.
Tidak hanya itu, kata Andy, hal itu juga disebabkan kurangnya perawatan dari Pemerintah Kota Bogor.
“Kurang lebih 2 tahun lalu kang dibangun, dulunya ini bersih karena dirawat petugas, tapi belakangan ini taman sudah kumuh dan kotor, pemerintah juga kurang peduli akhir-akhir ini,” ujarnya kepada Pojokjabar, Minggu (22/10/2017).
Ia berharap kepada Pemkot Bogor untuk menjaga dan merawat kembali taman tersebut.
“Harapan saya ke pak Bima, tolonglah taman ini dirawat lagi, paling tidak ada petugas yang jaga. Biar kita nyaman lagi ketika menunggu anak bermain,” pungkasnya.
sumber:pojoksatu.id
0 komentar:
Post a Comment