Wednesday, 11 October 2017
Home »
metropolitan
» Anda Ingin Jadi Panitia Pemilihan di Pilkada 2018? Lumayan Loh, Ini Syaratnya
Anda Ingin Jadi Panitia Pemilihan di Pilkada 2018? Lumayan Loh, Ini Syaratnya
Ingin jadi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dalam Pilkada serentak 2018 mendatang?
Kini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor membuka pendaftaran tersebut. Rencananya Pendaftaran PPK dan PPS akan dibuka pada 12 Okteber 2017.
Menurut Komisioner KPU Kabupaten Bogor Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Mustaqim, pendafataran PPK dan PPS mengikuti arahan Sesuai Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 1 Tahun 2017.
“Nantinya pendaftar yang berminat bisa mengambil formulir di Kantor KPU Kabupaten Bogor atau mengunduh langsung di laman www.kab-bogor.kpu.go.id. Setelah itu, pendaftar diberi waktu empat hari mulai 13-16 Oktober untuk mengisi dan melengkapi berkas yang telah diambil dan dikembalikan ke KPU Kabupaten Bogor,” ujarnya kepada Pojokjabar, Selasa (10/10/2017).
Setelah itu, lanjut Mustaqim, KPU melakukan penelitian administrasi dan mengumumkan hasilnya pada 18 Oktober 2017.
“Kalau lulus seleksi administrasi, nanti dilanjutkan dengan seleksi tertulis pada 20 Oktober 2017. Yang lolos seleksi tertulis akan mengikuti tahapan wawancara pada 23-25 Oktober 2017,” kata Mustaqim.
Selanjutnya, KPU akan mengumumkan calon anggota PPK terpilih 28 Oktober 2018 dan akan dilantik antara 29-31 Oktober 2017.
Untuk persyaratan, selain syarat administratif, Mustaqim menekankan beberapa hal yang harus dipenuhi.
Pendaftar harus memiliki usia minimal 17 tahun dengan pendidikan minimal SLTA atau sederajat.
Tak kalah penting, calon pendaftar tidak menjadi anggota partai politik (parpol) yang dinyatakan lewat surat pernyataan yang sah.
“Calon pendaftar juga harus menyertakan surat bebas narkoba dan berdomisili di wilayah kerja PPKnya. Kami berharap dapat merekrut anggota PPK berintegritas untuk Pilkada 2018 ini,” pungkasnya.
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Waduh Diduga Tergerus Air Hujan, Pondasi Jembatan Ambruk di Bogor BOGOR – Sejak pagi hari hujan deras terus mengguyur Bogor. Akibat hujan tersebut tak sedikit jalan yang tergenang oleh air dan menyebabkan kendaraan sulit berjalan.Bukan hanya itu, sekitar pukul 09.00 WIB terjadi longsor… Read More
Lihat Deh… Masa Parkir Taman Sempur Bogor Amburadul! BOGOR – Dibalik kebahagiaan pengunjung yang datang di Taman Sempur, disitu ada kesusahan warga Sempur yang terganggu dengan kemacetan dan kebisingan.Kondisi itu sudah terjadi dua pekan belakangan ini. Bahkan saking sesak… Read More
Yes… Akhirnya Para Petani Kopi Kabupaten Bogor Dibantu Mesin Pulper BOGOR – Musim hujan tak lagi menjadi persoalan bagi para petani kopi di Kecamatan Tanjungsari. Pasalnya, pemerintah telah memberikan bantuan mesin pulper atau mesin penggiling biji kopi basah. Kepala UPT Pertanian wila… Read More
Waduh, Waduh… Sopir Angkot di Bogor Ancam Demo Ojek Online BOGOR – Belum adanya aksi nyata dari pemkot terkait penataan ojek online membuat kalangan pengusaha angkot gerah. Mereka pun berencana melakukan aksi unjuk rasa hari ini selasa(21/2/2017).Meski begitu, menurut Ketua Orga… Read More
SEREM…! Sosok Pocong Teror Warga Banjarsari Bogor BOGOR – Suasana Kampung Caringin, Desa Banjarsari, Kecamatan Ciawi mendadak mencekam. Kemunculan sosok yang diduga pocong sepekan terakhir ini, membuat daerah di ujung selatan Kecamatan Ciawi itu mencekam.“Warga pun dibu… Read More
0 komentar:
Post a Comment