Banner 1

Wednesday, 15 March 2017

Pengajuan Izin Usaha di Bojongsari Depok Terus Bertambah


DEPOK – Pada pertengahan bulan Maret 2017, jumlah pengajuan izin usaha di Kelurahan Bojongsari telah mencapai 22 pengaju.

Hal tersebut kata Kasi Ekonomi dan Pembangunan Kelurahan Bojongsari, Dudi Syahidin meningkat jumlahnya ketimbang tahun lalu. Dimana, sepanjang tahun 2016, ada 72 pengajuan izin usaha.

“Diperkirakan bakal ada kenaikan dari tahun 2016 (pengaju izin usaha). Jika dilihat dari tiga bulan pertama pada 2017 sudah sampai 22 pengaju,” terang dia kepada Radar Depok (Pojoksatu.id Group), Senin (13/03/2017).

Dia juga belum dapat mem_astikan kenapa peningkatan bisa terjadi. Tetapi, tentunya hal tersebut dapat menjadi keuntungan bagi pihaknya.

Karena, selaras dengan program Kecamatan Bojongsari, yang menginginkan wilayahnya banyak ditumbuhi usaha dari berbagai sektor.

“Memang kecendrungan tumbuhnya usaha di Kelurahan Bojongsari, selalu meningkat tiap tahunnya. Apalagi, di tingkat kota dan kecamatan sedang gencar-gencarnya, membuat program pembangunan usaha di jalan Parung-Ciputat yang melintasi wilayah Kelurahan Bojongsari,” jelas dia.(ent)

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment