Wednesday, 4 October 2017
99 Orang Daftar Panwascam, Tiga Kecamatan di Depok Diperpanjang
DEPOK – Sejak dibuka dari 23 hingga 30 September. Sampai kini, sudah tercatat ada sebanyak 99 orang yang mendaftarkan diri untuk menjadi calon anggota panitia pengawas kecamatan (Panwascam).
“Totalnya sudah ada 99 orang yang mendaftar,” tutur Ketua Pokja Pembentukan Panwascam, Elyas Tanta Ginting kepada Radar Depok (Pojoksatu.id Group), Senin (02/10/2017).
Dari jumlah itu, Elyas merincikan, delapan orang (Cilodong), sembilan orang (Cimanggis), 10 orang (Sukmajaya), 10 orang (Sawangan), sembilan orang (Tapos), tujuh orang (Cipayung), 10 orang (Bojongsari), tujuh orang (Cinere), 10 orang (Limo), sembilan orang (Pancoranmas), dan 10 orang (Beji).
Kata Elyas, Kecamatan Cilodong, Cipayung, dan Cinere, bakal diperpanjang masa perekrutan. Karena jumlah kini masih dibawah sembilan orang. “Akan diperpanjang sampai 5 Oktober,” beber dia.
Setelah 5 Oktober, ada pengumuman lulus administrasi, kemudian dilanjutkan dengan tahapan tes tertulis pada 11 Oktober di Gedung Perpustakaan dan Kearsipan Kota Depok. “Masih ada tahapan lagi, sampai pengumuman siapa saja yang lolos menjadi anggota Panwascam,” ujar Elyas.
Dari beberapa nama yang mendaftar, kata Elyas, sebagian besar masih didominasi muka lama. Sedangkan untuk beberapa kecamatan lain, ada juga mantan anggota panwascam yang tidak mendaftarkan diri pada penyelenggaraan pesta demokrasi kali ini.
“Tapi kan hasilnya setelah seluruh rangkaian tahapan yang telah ditetapkan dilalui,” ungkapnya.
Dari tahapan-tahapan seleksi, ia berharap agar anggota yang terpilih dapat memberikan kontribusi positif untuk melakukan pengawasan penyelenggaraan pesta demokrasi agar sesuai dengan visi Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).
“Yakni terwujudnya Bawaslu sebagai lembaga pengawal terpercaya dalam penyelenggaraan Pemilu demokratis, bermartabat dan berkualitas,” tandasnya.
(radar depok/cky)
Related Posts:
Kuliner Kekinian di Kota Bandung, Martabak Mertua yang Lumer di Lidah BANDUNG – Siapa yang tidak kenal Martabak, makanan khas Indonesia yang disukai oleh semua kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang yang lanjut usia. Rasanya yang lumer di mulut membuat orang ketagihan, terlebih… Read More
Menuju Pilgub Jabar 2018, Mesin Partai di Kota Depok Memanas DEPOK – Pemilihan Gubernur Jawa Barat (Pilgub Jabar) akan berlangsung pada 2018. Sejumlah partai politik sudah mulai mengusung dan menunjukkan calonnya masing-masing.Meski pun masih banyak yang menunggu untuk deklarasi cal… Read More
Pemkot Depok: Wartawan Berperan Vital dalam Pembangunan Kota Depok DEPOK – Pemerintah Kota Depok melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Depok, menggelar Sarasehan wartawan di Hotel Puri Avia, Cipayung, Bogor, 27-28 Oktober. Sedikitnya 172 wartawan dari berbagai media cetak … Read More
DKUM Kota Depok Rekrut 270 Pelaku Usaha Mikro DEPOK – Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) Kota Depok, terus memperhatikan bidang usaha mikro. Selama dua hari, pelaku wirausaha mikro yang tersebar di 11 kecamatan, akan dilakukan seleksi.“Kita buka dua gelombang perta… Read More
Alisa, Gadis Kecil Malang Asal Bandung Barat Ini Senang Dapat Perhatian BANDUNG BARAT – Nasib malang harus dirasakan Alisa Putri Salsabila (9), bocah asal Kompleks Cilame Indah, Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat (KBB), tidak seperti anak-anak lain. Di usianya yang masih… Read More
0 komentar:
Post a Comment