Banner 1

Thursday, 16 March 2017

Pasar Ciseeng Akan Direvitalisasi, Ini yang Dilakukan PD Pasar Tohaga


BOGOR – Dalam waktu dekat Pasar Ciseeng akan direvitalisasi. Rencana revitalisasi ini mencuat, setelah ada kepastian soal luncuran bantuan dari Kementerian Perdagangan RI.

Direktur Utama PD Pasar Tohaga, Romli Eko Wahyudi mengaku bahwa rencana revitaliasi ini merupakan kabar gembira bagi masyarakat pedagang Pasar Ciseeng dan sekitarnya.

”Saat ini kami sedang melakukan Verifikasi data dan pematangan perencanaan bekerjasama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bogor,”jelas Eko pada pojokjabar.com, Rabu (15/3/2017).

Untuk kelancaran pembangunan pasar tersebut, jajaran PD Pasar Tohaga juga tengah melakukan proses sosialisasi dan pencarian tempat penampungan sementara(TPS)

“Mohon doa dari semua pihak agar semua berjalan sesuai rencana,” kata Eko.(ent)

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment