Friday, 17 November 2017
Sering Meluap, PUPR Depok Usulkan Kali Pesanggrahan Minta Dinormalisasi
DEPOK – Kali Pesanggrahan yang kerap meluap dan membanjiri pemukiman dua wilayah Kelurahan Cipayung, dan Kelurahan Pasir Putih, saat musim hujan sudah diusulkan ke Kementerian Pekerjaan Umum melalui Balai Besar Wilayah Sungai Wilayah Ciliwung Cisadane (BBWSCC) untuk dinormalisasi.
“Sudah diusulkan ke Kementerian PU via BBWSCC, yang mempunyai kewenangan dan punya alat yang memadai untuk lakukan normalisasi,” ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Depok, Manto Jorghi kepada Harian Radar Depok (Pojoksatu.id Group), Rabu (15/11/2017).
Pemkot, tuturnya, juga berencana merehabilitasi Jembatan Pasir Putih. “Konstruksinya terlalu rendah dan diupayakan untuk ditinggikan,” katanya.
Tidak hanya normalisasi, Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) PUPR Depok, Citra Indah Yulianti mengatakan, kawasan jembatan perbatasan itu dalam tahapan pekerjaan penurapan.
“Tahun ini sudah dikerjakan,” kata Citra.
Terpisah, warga RT 3/4 Kelurahan Pasir Putih, Agus Ridwan menuturkan, terdapat 3 rumah dengan 7 keluarga yang terkena banjir di lokasi tersebut. Warga terpaksa mengungsi bila permukaan air sudah mulai mendekati rumah.
Menurut dia, air kali yang meluap diakibatkan pedangkalan, jadi ketinggian permukaan air Pesanggarahan saat normal hanya sebetis orang dewasa. Ditambah lagi banyak sampah yang hanyut.
“Kalau digali hampir semeter dua meteran pendangkalan lumpur,” ucapnya.
(RD/irw/pojokjabar)
Sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Soal Koalisi di Pilkada Kota Bekasi, Demokrat Masih Menimbang BEKASI – Politisi Partai Demokrat Kota Bekasi, Ronny Hermawan, mengatakan partainya masih menimbang dengan matang soal arah koalisi di Pilkada Kota Bekasi 2018. Terlebih, partai ini juga sedang mempersiapkan kandidat untuk… Read More
Harga Kebutuhan Pokok di Kota Cimahi Diprediksi Naik pada Akhir Tahun CIMAHI – Meski belum ada kenaikan harga pada kebutuhan pokok masyarakat termasuk, komoditas sayuran di sejumlah pasar tradisional Cimahi, namun kenaikan harga diprediksi akan meningkat di akhir tahun.Menurut salah seorang … Read More
Pengemudi Taksi Online di Kota Cimahi Dibatasi, Aplikator Dilarang Rekrut Lagi CIMAHI – Untuk menekan jumlah angkutan online di Cimahi, pemerintah melarang aplikator melakukan perekrutan pengemudi angkutan online. Selain itu, pemerintah pun melarang aplikator menetapkan tarif sendiri.Kepala Bidang An… Read More
Ngeri! Malam Ini, 3000 Pesilat Bakal “Kepung” Bekasi BEKASI – Sebanyak 3000 orang pesilat akan ”mengepung” Kota Bekasi pada Minggu (29/10/2017). Mereka akan mencetak rekor MURI di Lapangan Stadion Patriot Candrabhaga pukul 19.30 WIB.Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI)… Read More
Duh, Puluhan Anggota DPRD Kabupaten Bekasi Belum Kembalikan Mobdin CIKARANG PUSAT – Meski sudah melewati batas waktu pengembalian mobil dinas (mobdin), hingga Kamis (26/10/2017), baru empat Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bekasi yang baru mengembalikannya kepada Pe… Read More
0 komentar:
Post a Comment