Banner 1

Wednesday, 12 April 2017

Sedih Deh… Tugu Mamaos Ikon Cianjur Dibongkar


CIANJUR – Tugu Mamaos ikonik khas Cianjur yang dibangun di pusat kota, akhirnya dibongkar Pemkab Cianjur, Senin (10/4/2017) malam, pukul 23.00 WIB.

Pembongkaran tugu simbol Kabupaten Cianjur sebagai kabupaten santri yang berakhlak baik itu dilakukan malam hari agar tak terjadi kemacetan lalu lintas. Tak tanggung-tanggung, pembongkaran di bawah pengawasan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Cianjur itu sampai mengerahkan satu unit alat berat.

Kabar yang beredar, tugu berusia puluhan tahun yang sering jadi lokasi berkumpul favorit para demonstran mahasiswa itu bakal disulap menjadi Tugu Lampu Gentur. Kabar lainnya menyebut bakal dibangun Tugu Ayam Jago.

Kabid Gakda Trantibum, Sulaeman Madna yang menyebut, pihaknya kala itu hanya mengawasi proses pembongkaran, membantu aparat kepolisian yang juga bertugas melakukan upaya rekayasa lalu lintas.

Sulaeman menyebut, bukan hanya tugu saja, kawasan sekitar tugu juga akan dirapikan guna kepentingan pelebaran jalan pusat kota. Seperti diketahui, Pemkab Cianjur sudah lama mewacanakan pelebaran jalan pusat kota untuk mengurai kemacetan. Pelebaran jalan berdampak pada areal parkir Hypermart. Selain itu, beberapa pekan sebelumnya, Pos Polisi Cepu Delapan juga kena imbas. Alhasil, pos tersebut kini harus berpindah tempat.

“Yang dibongkar bukan hanya tugu, tapi juga areal sekitar tugu. Ini, papan billboard juga kena. Tiang listrik juga akan kena nantinya. Yang jelas, kami akan terus mengawasi prosesnya sampai selesai. Lebih detailnya, sekali lagi, ke Dinas PUPR,” tegas Sulaeman.
(radar cianjur/lan)

sumber:POJOKJABAR.com

Related Posts:

  • Sekolah di Cianjur Setuju Direlokasi? POJOKJABAR.com, CIANJUR – Wacana relokasi 14 SD yang ada di pinggir jalan kota Cianjur menuai banyak tanggapan, terutama dari pihak sekolah, yang telah melakukan pertemuan dengan Pusbindik Kecamatan Cianjur Kota dan Dina… Read More
  • Bangun Pabrik Triplek, Makam di Peuteuycondong Cianjur Direlokasi ke Tempat Sampah POJOKJABAR.com, CIANJUR – Keberadaan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di kawasan Kampung Pasirkalapa Desa Peuteuycondong kian memprihatinkan. Setelah sebelumnya pabrik triplek, PT Sumber Alba Nusantara melaam digusur oleh pi… Read More
  • Gekbrong Cianjur Punya 144 Dokter Baru  POJOKJABAR.com, CIANJUR – Sebanyak 144 siswa yang mewakili setiap sekolah dasar (SD) di Kecamatan Gekbrong, dididik menjadi dokter kecil. Mereka dipersiapkan untuk menjadi pionir dan menularkan ilmu kesehatan dan g… Read More
  • Cianjur Kini Punya Kampung UKM Digital POJOKJABAR.com, CIANJUR – Cianjur kini memilki kampung Usaha Kecil Menengah (UKM) Digital. Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Menkop-UMKM) Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga meresmikan kampung itu, bekerj… Read More
  • Toyota Cianjur Gelar Weekend Sale POJOKJABAR.com, CIANJUR – Salah satu bentuk promosi, PT Duta Cendana Mobilindo Authorized Toyota Dealer menggelar acara dengan tema weekend sale dengan memberikan beragam hadiah menarik bagi para konsumen maupun pengunj… Read More

0 komentar:

Post a Comment