Tuesday, 14 November 2017
Pertina Kabupaten Bekasi Tunggu Kepastian Regulasi Porda XIII 2018
BEKASI – Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Bekasi masih menunggu kepastian regulasi Pekan Olahraga Daerah (Porda) XIII dari Pertina Jawa Barat.
Sebelumnya, pengurus daerah (Pengda) Pertina Jabar kembali menginformasikan mengenai batasan usia bagi cabang olahraga tinju, yakni berkisar 30 tahun ke bawah. Namun, putusan itu, menuai reaksi dari sejumlah pengcab Pertina lain yang ada di Jawa Barat.
“Termasuk Kabupaten Bekasi, saya salah satunya yang terus menggemborkan soal usia. Karena, jelas tidak ada batasan usia di PON (Pekan Olahraga Nasional) Papua nanti,” ujar Sekretaris Umum (Sekum) Pertina Kabupaten Bekasi, Dedi Kusmana, kepada Radar Bekasi, saat ditemui di Sekretariat Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bekasi.
Meski demikian, pengurus cabang (Pengcab) Pertina Kabupaten Bekasi, masih menanti keputusan final terkait batasan usia. Padahal, kata dia, ada beberapa tahapan Porda yang harus dilewati, seperti babak kualifikasi serta lainnya, dan itu juga masih dalam kajian pengda.
“Sempat ada perdebatan di usia 30 tahun ini. Dan sekarang, kabarnya kembali ada tambahan usia di 31,” lanjutnya.
Pengcab saat ini berharap agar pengurus daerah Pertina Provinsi Jabar, dalam menetapkan regulasi porda bisa disesuaikan dengan ketentuan PON.
“Kita juga akan berupaya, agar regulasi usia, tetap merujuk pada PON. Kita akui, dengan usia sekarang sudah cukup untuk kita, tapi yang jelas itu masih belum merujuk pada PON. Kita berupaya, agar pada porda ini, batasan usia dihilangkan sesuai dengan PON,” tandasnya.
(dan)
Sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Viral, Spanduk Bertuliskan: Tangkap Aktor Intelektual Ijazah Palsu Kepala Daerah Kota Bekasi BEKASI – Jelang Pilkada Kota Bekasi 2018, muncul sebuah spanduk yang terpasang di Jalan Raya Ahmad Yani, dekat Kantor Pemerintah Kota Bekasi. Di spanduk tersebut bertuliskan: Jangan Biarkan Masa Depan Anak Bangsa Dikuasai I… Read More
Setelah SK Turun, Mustakim Resmi Nakhodai Ketum PABBSI Kabupaten Bekasi BEKASI – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bekasi, Romli, menegaskan Surat Keputusan (SK) Kepengurusan Ketua Umum, Persatuan Angkat Besi, Berat dan Binaraga Seluruh Indonesia (PABBSI) Kabupaten Beka… Read More
Keren, 12 Siswa Kabupaten Bekasi Bertolak ke Singapura TAMBUN UTARA – Prestasi membanggakan dibuktikan oleh sejumlah siswa di kabupaten bekasi. Ya, sebanyak 12 siswa yang ada di kabupaten Bekasi bakal bertolak ke Singapura untuk mengikuti lomba pencak silat antar pelajar Singa… Read More
Tol Soroja Bandung Akan Beroperasi Awal Desember Ini BANDUNG – Masyarakat sudah bisa menggunakan Tol Soroja di awal Desember ini. Seluruh pengerjaan proyek Pemerintah Provinsi Jawa Barat ini sudah memasuki tahap akhir dan tinggal melengkapi aksesoris penunjang jalan.Sekretar… Read More
Eksekusi Bekas Pabrik di Kabupaten Bekasi Berjalan Lancar CIKARANG SELATAN – Pengadilan Negeri Kelas IA Khusus Bekasi, mengeksekusi sebidang tanah dan bangunan seluas 2.528 meter persegi di Jalan Angsana III, Kawasan Industri Delta Silicon, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Ra… Read More
0 komentar:
Post a Comment