POJOKJABAR.com, CIKARANG PUSAT – Setelah KPU Kabupaten Bekasi menetapkan pasangan calon berikut nomor urutnya, kini penyelenggara pesta demokrasi akan menyusun format surat suara Pilkada Kabupaten Bekasi 2017. Dalam format yang sudah disusun, di surat suara itu nantinya ada tiga foto paslon di atas dan dua di bawah.
Susunan foto paslon di surat suara sesuai dengan nomor urut. Sehingga, untuk paslon nomor urut 1 hingga 3 berada di atas, sedangkan nomor urut 4 dan 5 ada di bawahnya.
Menanggapi soal format surat suara itu, Ketua Tim Pemenangan Pasangan Imam, Erman Ahmad, mengaku tak mempersoalkannya.
“Memang kalau kita berharap itu bisa sejajar. Cuma kembali gini, itu
kan ada ketentuan KPU pusat yang mengatur itu. Saya yakin bahwa KPU
Kabupaten Bekasi itu tidak serta merta sendiri tentunya berdasarkan
regulasi dari KPU pusat,” ungkapnya.Menurut Erman, posisi foto paslon di surat suara tidak akan memberikan pengaruh kepada masyarakat untuk memilih.
Sumber:pojok jabar
Uploader: M Ikhsan Ramdani
0 komentar:
Post a Comment