Banner 1

Monday 28 November 2016

Delia von Rueti dan Mimpi Taman Hutan Hujan Tropis di Indonesia

JawaPos.com – Designer kondang Delia von Rueti menggagas ide luar biasa untuk penyelamatan lingkungan, khususnya dalam pengembangan hutan tropis yang terus menerus terkikis akibat penebangan yang masif.

Mimpi yang diharapkan segera terwujud adalah membangun taman hujan hutan tropis  pertama di Indonesia. 


Tak main-main, untuk mewujudkan impiannya ini, ibu tiga anak ini telah mendonasikan lahan pribadinya seluas 2.500 hektar untuk pengembangan konservasi hutan tropis.

“Mimpi besar saya adalah membangun kita dapat membangun Taman Hutan Hujan Tropis pertama di Indonesia,” ucap Delia mengenai gagasan soal pelestarian lingkungan di Jakarta, Rabu (23/11).

Untuk mencapai itu, dia rela melepas lahan pribadinya seluas 2.500 hektar di wilayah Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara Provinsi Kalimantan Tengah untuk dibangun menjadi kawasan hutan hujan tropis.

Lahan yang siap dibangun meliputi area  11 desa dengan tiga kecamatan ini, kini dihuni oleh ratusan keluarga yang menggantungkan hidupnya dari alam sekitar. 

jawapos.com 

0 komentar:

Post a Comment