Banner 1

Tuesday, 14 June 2016

Pelajar Asing di Bogor dengan Semangat Kenalkan Budaya Indonesia

BOGOR – Puluhan siswa Intercultural School of Bogor dengan semangat mengenalkan budaya Indonesia. Bahkan, mereka piawai menampilkan karya seni dan kebudayaan lokal.

Mengenakan pakaian tradisional dari berbagai daerah, mereka berlenggak-lenggok layaknya penyanyi dan penari profesional. Tidak hanya itu, lantunan musik gamelan yang dimainkan murid-murid asing ini pun mampu memukau penonton.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor, Edgar Suratman mengatakan, belajar budaya lokal wajib bagi para pelajar Intercultural School of Bogor.

“Dengan ini, saya juga berharap para pelajar dapat berinteraksi dengan warga lokal. Selain itu, bisa mempromosikan dan meningkatkan pariwisata Indonesia ke luar negeri,” kata Edgar.

Sementara itu, anggota Komisi D DPRD Kota Bogor, Anita Primasari Mongan mengatakan, dalam hal ini Pemkot Bogor harus melihat keberadaan sekolah internasional. Pasalnya, sekolah bertaraf internasional di Kota Bogor dianggapnya dapat mendongkrak sisi pariwisata yang ada di Kota Bogor.(ent)

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment