BOGOR – Sebentar lagi musim mudik tiba. Ketua Komisi
III DPRD Kabupaten Bogor, Wawan Haikal, meminta Pemkab Bogor segera
bersiaga.
Mulai dari mempersiapkan segala kebutuhan infrastruktur hingga
penyediaan akses informasi mudik.
“Dinas Lalu Lintas Angkutan Jalan berperan penting dalam hal ini.
Harus siaga mulai sekarang,” ujarnya kepada Radar Bogor Rabu
(15/06/2016).
Wawan mengingatkan, Kabupaten Bogor adalah tuan rumah wilayah
lintasan arus mudik. Karenanya daerah ini harus siap dan memberikan
pelayanan publik yang mendukung bagi para pengendara.
Terlebih bagi mereka yang mengawali perjalanan dari Kabupaten Bogor, kondisi terminal pemberangkatan harus mumpuni.
“Kita akan melihat progresnya, sudah sejauh mana. Apa yang disebut
pos utama, pos bayangan, harus ada,” cetusnya. Sedangkan untuk
penanganan kemacetan puncak, diperlukan sinergitas semua pihak.(ent)
0 komentar:
Post a Comment