Banner 1

Tuesday, 2 October 2018

RT 04 RW 09 Kelurahan Katulampa Bogor Timur Manfaatkan Air untuk Kebutuhan

BOGOR – RADAR BOGOR,Masuk lima besar pada Lomba RT Bogorku Bersih tahun lalu, membuat RT 04/09, Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur terus berbenah. RT yang identik dengan Kampung Warna Warni ini terus tingkatkan program – program kebersihan secara mandiri.
Sebagai daerah di tepian Sungai Ciliwung, tentunya menjadi tantangan sendiri bagi masyarakat di sana. Terutama soal pengelolaan sampah. ” Memang sedikit ditemukan masih ada sampah- sampah dari hulu sungai. Tapi kalau di pemukiman sendiri kita sudah kelola secara mandiri. Tempat sampah kita letakkan di beberapa tempat,” beber Ketua RT 04, Hasan Basri pada Radar Bogor kemarin.
Memang, kata dia, kesadaran soal sampah itu harus ditumbuhkan setiap hari, bahkan setiap detik. Meski begitu, dirinya mengaku bersih-bersih lingkungan tak hanya karena ada lomba. ” Setiap hari memang kita rutin untuk bersih- bersih. Sejak menjabat jadi ketua RT, Alhamdulillah sudah ada beberapa penghargaan,” sahutnya.
Kekurangan dalam pengelolaan sampah memang jadi faktor yang difokuskan saat ini. Namun soal penghijauan, sudah jangan ditanya lagi. Di samping tembok – tembok rumah yang warna warni, tanaman hijau sudah menghiasi di setiap dinding luar rumah.
Tak ayal anak – anak yang tinggal di pemukiman tersebut sering ikut untuk sekadar siram – siram tanaman. Juga dengan lubang biopori, saluran air di beberapa tempat juga masih aktif dengan lubang sedalam satu meter itu. ” Ini masih cukup baik untuk mengaliri air supaya tidak ada genangan,” sambungnya.
Bicara soal air, Hasan mengatakan bahwa pemanfaatan air juga jadi program yang ada saat ini di wilayahnya. Meskipun menjadi pemukiman yang dekat dengan sumber air, bukan berarti permasalahan air juga dilupakan. ” Pemanfaatan air ini bisa digunakan juga untuk menyiram tanaman dan keperluan warga yang lainnya,” tukasnya.

Related Posts:

  • 80 Ribu Warga Belum Rekam E-KTP CIBUBUR–Sebanyak 80 ribu warga Kota Bekasi belum merekam kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP). Padahal, Juni 2018 mendatang, Kota Bekasi akan melaksanakan pilkada serentak. ”Ya, masih ada 80 ribu warga yang belum rekam … Read More
  • Rangkap Jabatan, Protes Dua Menteri Golkar Kritikan itu disampaikan Wakil Ketua Majelis Syura PKS Hidayat Nur Wahid di gedung parlemen, Jakarta, kemarin (23/1). PKS menilai ada kontradiksi terkait dengan posisi Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang ju… Read More
  • Fathya Ekananda Hobi Membuat Makrame, penunjang Dekorasi rumah Hobi adalah aktivitas yang dijalani seseorang dengan menyenangkan. Terkadang, dari satu hobi bisa melahirkan hobi lainnya, seperti yang dirasakan Fathya Ekananda. Fathya awalnya suka mendekorasi rumah karena senang mendeko… Read More
  • Buka Posko Pengaduan Coklit CIBINONG-Terkait tahapan pemutakhiran data pemilih yang tengah berlangsung dalam gerakan pencocokkan dan penelitian (coklit) serentak, Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Bogor akan membentuk posko pengaduan di se… Read More
  • Tertibkan Ribuan Spanduk Ilegal CIBUBUR– Satpol PP Kota Bekasi menertibkan ribuan spanduk tak berizin di seluruh jalan protokol. Hal tersebut dilakukan dalam rangka menjalankan perwal dan menjaga estetika kota.Kepala Satpol PP Kota Bekasi Cecep Suherl… Read More

0 komentar:

Post a Comment