JawaPos.com - Jadwal Genoa benar-benar tidak
menguntungkan. Sebab jelang hadapi laga tunda melawan AC Milan, Kamis
(1/11) dini hari WIB, Genoa harus lebih dulu bertarung melawan Juventus
dan juga Udinese.
Masalah kebugaran pemain jelas menghantui skuad Il Grifoni.
Apalagi setelah ini, Genoa harus menghadapi Inter Milan pada Sabtu
(3/11) mendatang. Ivan Juric selaku pelatih tim tentu dibuat pusing
karena harus pintar memanajemen waktu serta merotasi para pemainnya.
Hal berbeda dialami oleh Milan. Sebagai tuan rumah, mereka bisa lebih tenang dalam melakukan persiapan. I Rossoneri tidak kemana-mana sebab di pertandingan sebelumnya, mereka menjalani laga kandang melawan Sampdoria.
Milan juga tak perlu buru-buru dalam melakukan recovery serta persiapan untuk hadapi laga berikutnya. Sebab Gonzalo Higuain Cs baru bermain lagi pada Minggu (4/11) mendatang.
Namun tim asuhan Gennaro Gattuso mesti ekstra
hati-hati. Sebab Genoa memiliki striker berbahaya, Krzysztof Piatek yang
sudah mencetak sembilan gol dari sembilan pertandingan di kancah Serie
A. Keberadaan pemain asal Polandia itu tentunya jadi ancaman besar buat
lini belakang Milan yang sudah kecolongan 13 gol di musim ini.
Seandainya kalah, Milan dengan kepemilikan 15
poin bisa turun satu posisi digusur oleh Genoa. Saat ini Piatek dan
kawan-kawan sudah mengantongi 14 poin.
Namun bila sebaliknya, Genoa akan tetap bertahan
di urutan 10 klasemen. Sementara Milan, dengan kemenangan mereka bisa
menikung Lazio di peringkat empat.
Berikut perkiraan susunan pemain kedua tim
AC Milan (4-4-2): Reina; Conti, Romagnoli, Zapata, Rodriguez; Bonaventura, Lucas Biglia, Bertolacci, Suso; Higuain, Cutrone.
Genoa (4-3-3): Marchetti; Pedro Pereira, Zukanovic, Biraschi, Criscito; Daniel Bessa, Romulo, Lazovic; Hiljemark, Kouame, Piatek.
Head to head (6 bentrokan teraknir)
12/03/18: Genoa 0-1 AC Milan
22/10/17: AC Milan 0-0 Genoa
19/03/17: AC Milan 1-0 Genoa
26/10/16: Genoa 3-0 AC Milan
14/02/16: AC Milan 2-1 Genoa
27/09/15: Genia 1-0 AC Milan
5 Laga terakhir AC Milan
29/10/18: AC Milan 3-2 Sampdoria
25/10/18: AC Milan 1-2 Real Betis
22/10/18: Inter Milan 1-0 AC Milan
07/10/18: AC Milan 3-1 Chievo
04/10/18: AC Milan 3-1 Olympiakos
5 Laga terakhir Genoa
28/10/18: Genoa 2-2 Udinese
20/10/18: Juventus 1-1 Genoa
07/10/18: Genoa 1-3 Parma
30/09/18: Frosinone 1-2 Genoa
27/09/18: Genoa 2-0 Chievo
JawaPos.com: AC Milan 55%-45% Genoa
Wednesday, 31 October 2018
Home »
» Prediksi AC Milan vs Genoa: Tuan Rumah Diuntungkan Jadwal
0 komentar:
Post a Comment