JawaPos.com - Polemik kontrak David de Gea hingga
kini belumlah usai. Sang pemain belum memberi indikasi apakah bakal
bertahan atau pergi tinggalkan Manchester United di musim panas 2019
mendatang.
Jose Morinho selaku pelatih bahkan tidak bisa
memastikan kelanjutan karir De Gea. Dia juga tidak yakin De Gea mau
melanjutkan kebersamaannya di kubu Setan Merah.
Di sisi lain, De Gea mengaku tidak terlalu
memikirkan permasalahan tersebut. Sebab dia ingin fokus terlebih dahulu
dengan permainannya hingga sejumlah laga ke depan.
"Yang terpenting tim dan kami semua harus fokus
untuk memenangkan pertandingan, dari pada memikirkan kontrak atau topik
lain yang akan mengganggu konsentrasi. Jadi yang terpenting sekarang
fokus kepada sepak bola," ujarnya sebagaimana dikutip dari Sky Sports.
Terlebih lagi pada kompetisi Liga Inggris, Minggu
(28/10), Setan Merah akan berhadapan dengan tim kuat Everton. Terntunya
De Gea tidak ingin permasalahan kontrak justru menjadi pengganggu dalam
kompetisi tersebut.
"Kami akan menghadapi pertandingan penting
melawan Everton dan kami memiliki beberapa pertandingan terjadwal di
bulan yang akan datang. Saya pikir itulah yang penting, dari pada
berpikir mengenai hal lain," jelasnya.
Sejauh ini sudah ada beberapa tim yang mengantre
mendapatkan jasa De Gea. Kabarnya Juventus dan Real Madrid siap
bertarung demi memboyong sang pemain di bursa transfer tahun depan.
Monday, 29 October 2018
Home »
» Didekati Raksasa Eropa, De Gea Tunda Bicara Kontrak
0 komentar:
Post a Comment