Banner 1

Wednesday, 24 October 2018

Kapolsek Pastikan Cileungsi Bebas LGBT

CILEUNGSI-RADAR BOGOR, Beredarnya kabar di media sosial (medsos) terkait adanya aktivitas Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender (LGBT) di Pertokoan Perumahan Metland Cileungsi, disikapi serius pihak kepolisian. Namun, setelah melakukan pemantauan, petugas memastikan tidak ada aktivitas yang bertentangan dengan norma sosial, agama, dan hukum.
Kapolsek Cileungsi, Kompol Asep Fajar menerangkan, personelnya telah menyisir seluruh area di Metland Cileungsi maupun Metland Transyogi, guna menyelidiki adanya informasi aktivitas LGBT di sana. Setelah dilakukan investigasi, polisi tidak menemukan adanya aktivitas mencurigakan.
“Personel kami berbaju bebas sudah menyisir satu persatu cafe hingga tongkrongan-tongkrongan kopi di kawasan Metland. Namun, tak ada aktivitas mencurigakan, apalagi LGBT,” tegasnya kepada Radar Bogor.
Tak hanya sehari, sambungnya, upaya penyelidikam dilakukan anggotanya hingga seminggu. Itu dilakukan guna memastikan informasi adanya LGBT di perumahan Metland. “Sejumlah warga perumahan juga kami tanya dan umumnya mereka (warga, red) mengatakan tidak ada aktivitas LGBT di lingkungannya,” tuturnya.
Respoun cepat kepolisian itu dilakukan usai mendapat laporan masyarakat yang mengaku resah dengan maraknya LGBT akhir-akhir ini. Namun, umumnya warga tak mengetahui lokasi persisnya kejadian itu berlangsung dimana. “Mereka dapat info dari medsos. Makanya, mereka tidak bisa memastikan tempatnya dimana,” ujar Kapolsek.
Sementara itu, warga Metland Transyogi Blok F, Sudraji mengaku tak pernah menjumpai aktivitas mencurigakan seperti LGBT di lingkungannya. Menurutnya, sistem keamanan di perumahannya cukup ketat dalam upaya antisipasi kejahatan maupun tindakan melawan hukum.
“Tongkrongan kopi ataupun THM tidak ada yang buka 24 jam di sini. Jika ada, pasti terpantau oleh petugas keamanan. Jadi kami kaget saat ada info yang beredar di medsos terkait aktivitas LGBT di perumahan mereka,” tuturnya. (azi/c)

Related Posts:

  • Path Error, User di Indonesia Kelabakan JAKARTA - Kamis (3/3/2016) sekitar pukul 19.00 WIB, jejaring sosial Path mendadak mengalami error.  Mulanya aplikasi mobile media sosial yang populer di Indonesia tersebut terdiam dan tidak mau melakukan ref… Read More
  • Bogor Seperti Kota Hantu di Mata Turis     BOGOR, masih menjadi magnet bagi wisatawan, tidak saja bagi pelancong domestik tetapi juga turis asing. Sayangnya, potensi ini belum didukung secara maksimal oleh pemerintah daerah, terutama dalam meny… Read More
  • Lebih dari 2000 Bangunan SD di Bogor Rusak BOGOR - Kabupaten Bogor memiliki banyak sekolah dan membutuhkan banyak ruang kelas untuk berlangsungnya kegiatan belajar-mengajar (KBM). Hanya saja, sampai saat ini, ruang kelas di sejumlah sekolah masih ribuan ya… Read More
  • Nostalgia Kota Paris Bogor BOGOR - Di zaman kolonial Belanda, kawasan ini dinamai Wigmanweg atau Jalan Wigman. Sebelum kawasan itu dibuka, wilayah ini hanyalah sebuah perkampungan yang membelakangi Gunung Salak dengan tanjakan yang sedikit curam… Read More
  • Ngeri… Lima Desa di Kabupaten Bogor Dilanda Longsor BOGOR – Musim penghujan sudah tiba, sejumlah wilayah hampir setiap hari diguyur hujan. Bahkan beberapa pristiwa terjadi di Kampung Cihateuri RT 03/09 Desa Ciburuy yang mengakibatkan longsor Selasa (02/03/2016). S… Read More

0 komentar:

Post a Comment