Wednesday, 22 November 2017
Home »
metropolitan
» Satpol PP Kota Bogor Akan Amankan Anak Dibawah Umur yang Menjadi Pengatur Lintas
Satpol PP Kota Bogor Akan Amankan Anak Dibawah Umur yang Menjadi Pengatur Lintas
Satpol PP Kota Bogor menanggapi kasus anak dibawah umur yang menjadi pengatur lalu lintas di Jalan Raya Taman Cimanggu, tepatnya di pertigaan Taman Cimanggu, Kelurahan Kedung Waringin, Kecamatan Tanah Sareal.
Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) , Hery Karnadi mengatakan bahwa tidak sepantasnya anak dibawah umur menjadi pengatur lalu lintas.
“Menurut saya tidak semestinya mereka ada di jalan mengatur lalin,” ucapnya, Selasa (21/11/2017)
Ia pun menanyakan, bagaimana bisa anak dibawah umur tersebut mengatur lalu lintas.
“Apa yang bisa dilakukan oleh anak seumuran itu untuk lalu lintas,” ujarnya.
Pihaknya akan segera menindak lanjuti kejadian tersebut, dikatakannya itu tidak pantas anak diperlakukan seperti itu.
“Besok kita patroli di jalan, mudah mudahan bisa bersama dengan disdik,” ucapnya.
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kota Bogor, Fahruddin, mengaku terkejut mendengar perihal itu. Pasalnya anak tersebut harus fokus sekolah dan tidak boleh dibiarkan bekerja seperti itu.
“Ngga boleh dibiarkan, anak ini harus fokus sekolah. Harus segera dihentikan. harus dibantu jika dia punya masalah keuangan,” tegasnya saat dikonfirmasi.
Lebih jauh ia bertanya, bahwa dirinya kaget dan ingin mengetahui keberadaan anak tersebut.
“Itu dimana kang? kalau dari SD Kota saya segera turunkan tim,”ujarnya.
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Cari ”Jodoh”, Wakil Walikota Bogor Usmar Hariman Bidik Ketua Partai Jelang masa pendaftaran pasangan calon bakal Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor, sejumlah kandidat mulai bermanuver. Teranyar, Usmar Hariman kini mulai mendekat ke ketua-ketua partai dan melobi agar berpasangan dengannya … Read More
Konsep Smart City di Kota Bogor Terkendala Birokrasi Konsep kota modern berbasis teknologi informasi atau smart city saat ini banyak diterapkan di sejumlah kota besar di seluruh dunia.Di Kota Bogor sendiri Smart City sudah berjalan pada masa Wali Kota Bogor Bima Arya. Namun,… Read More
Kuota Angkutan Online Masih Dikaji, Kabupaten Bogor Dijatah 6.000 Unit Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bogor, akan melakukan kajian terkait batasan kuota angkutan sewa (online) khusus di wilayah Kabupaten Bogor.Kajian ini dilakukan setelah Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ),… Read More
Dua Orang Tewas di Tanjakan Selarong Puncak Bogor karena Tabrakan, Begini Kondisinya Telah terjadi kecelakaan Jalan Raya Puncak tepatnya Tanjakan Selarong depan Pijat Reflexi Bunda and Me, Kampung Cibogo Rt.03 Rw 05 Desa Cipayung Kec.Cisarua Kabupaten Bogor.Kecelakaan tersebut melibatkan Kendaraan Mitsubis… Read More
Akibat Pembongkaran PKL, Wisatawan Bikers Kunjungi Puncak Bogor Diprediksi Menurun Pembongkaran PKL dan bangunan liar tahap II dan III masih jauh dari panggang. Namun di balik pembongkaran ini, wisatawan dipredikai akan menurun. Terutama para biker roda dua yang kerap touring dan melipir di kawasan kebun… Read More
0 komentar:
Post a Comment