Thursday, 16 November 2017
Home »
metropolitan
» Polsek Bogor Tengah Jaring Tujuh Waria dan Tiga PSK
Polsek Bogor Tengah Jaring Tujuh Waria dan Tiga PSK
Kawasan Dewi Sartika dan Jalan Pengadilan belum bebas dari aktivitas waria dan pekerja seks komersial (PSK). Buktinya, Polsek Bogor Tengah kembali menjaring tujuh waria dan tiga PSK dalam operasi penyakit masyarakat (Pekat), Senin (14/11) malam.
“Razia kami mulai pukul 10.00 malam, tim bergerak dari Jalan Dewi Sartika menuju Jalan Pengadilan dan berakhir di Jalan Semeru. Paling banyak kami temui itu di Jalan Pengadilan, karena mereka bisa mangkal disana,” ujar Kapolsek Bogor Tengah, Kompol Syaifuddin Gayo kepada Radar Bogor (Pojoksatu.id Group).
Mereka yang terjaring kata Gayo, tidak langsung dibawa ke Dinas Sosial (Dinsos), sebab razia tersebut hanya sekadar memberi pengarahan sekaligus peringatan. Dimana, jika sampai kali kedua kembali terjaring akan langsung diberi tindakan tegas.
“Enggak langsung digiring, karena kami tidak melakukan operasi bersama Dinsos, hanya Polsek Bogor Tengah saja. Kemudian kami ingatkan bahaya HIV dan narkoba,” imbuhnya.
Saat terjaring, seluruh waria dan PSK dikumpulkan di satu tempat lalu diberi pengarahan bahwa mereka sangat rentan terhadap penyakit dan tidak enak dipandang mata.
“Rata-rata mereka mangkal diatas jam 10 malam. Nongkrong dipinggir jalan, duduk-duduk, selain razia waria dan PSK juga sekaligus miras,” imbuhnya
Lebih lanjut Gayo mengatakan, jalur yang dilalui terbilang jalan aktif, semisalnya Jalan Pengadilan yang jika masyarakat enggak melewati sistem satu arah (SSA) Kebun Raya Bogor bisa melalui Jalan Pengadilan.
“Jadi kegiatan ini lebih kepada upaya persuasif pihak kepolisian kepada mereka,” tegasnya.
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Polisi Gerebek 3 Orang Tersangka Kasus Narkoba di Bengkel Motor, Ditangkap Dini Hari Tiga pelaku diamankan jajaran Sat Res Narkob diduga menggunakan narkoba jenis sabu pada Selasa (10/10/2017) dini hari.Masing-masing pelaku yang diamankan berinisial YH, AJ, dan EJ.Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Yusri Yun… Read More
Hati-hati, Polisi Bakal Razia Mobil yang Pakai Sirine, Pengguna Terancam… Terhitung mulai Rabu (11/10/2017) Satuan Lalu Lintas Polresta Bogor Kota akan merazia kendaraan yang dipasangi sirine, rotator dan strobo.Wakapolresta Bogor Kota, AKBP Rantau menjelaskan razia tersebut dilaksanakan karena … Read More
Terminal dan Stasiun Bojong Gede Bogor Segera Terhubung Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), berencana untuk mengintegrasikan stasiun kereta api dengan terminal Bojong Gede.Dalam Detail Engineering Desain (DED), terdapat pilihan yakni membuat jembatan penyebrangan o… Read More
Sepuluh Tahun Saluran Irigasi di Jalan Raya M.Toha Bogor Diabaikan Provinsi Jabar Kondisi saluran irigasi di Jalan Raya M.Toha kian krodit. Jika hujan datang, air meluap sehingga mengakibatkan banjir parah. Berbagai penyebab akhirnya terkuak. Mulai dari penumpukan sampah yang menahun hingga ponda… Read More
DPD Partai Golkar Kota Bogor Cari Pendamping Tagor untuk Maju di Pilwalkot 2018 Berbagai persiapan dilakukan DPD Partai Golkar Jawa Barat. Bahkan, pengurus daerah dikumpulkan di Bandung, rabu (11/10/17). Hal itu, dilakukan demi menghadapi verifikasi kelengkapan partai peserta Pemilu 2019 hingga Pilka… Read More
0 komentar:
Post a Comment