Banner 1

Friday, 10 February 2017

Banyaknya Apotek dan Toko Obat di Kota Depok Jadi Perhatian Dinkes


DEPOK – Banyaknya apotek dan toko obat di Kota Depok mejadi perhatian Dinas Kesehatan (Dinkes).

Tercatat, ada 300 apotik dan 39 toko obat yang tersebar disetiap kecamatan. Guna meningkatkan kualitas Dinkes memberikan pembinaan.Sekretaris Dinkes Depok, Ernawati mengatakan, Pemerintah Kota Depok melalui Dinkes tengah berupaya memberikan pembinaan kepada apotiek dan toko obat, guna peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat dalam kesehatan masyarakat.

Dia tidak ingin, ada apotek atau toko obat dalam memberikan pelayanan tidak sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan.

“Data yang kami miliki ada sekitar 339 apotik dan toko obat di Kota Depok,” ujar Erna kepada Radar Depok.

Erna mejelaskan, sekitar 300 apotik dan 39 toko obat telah memiliki izin, sehingga memiliki legalitas yang telah ditetapkan.(ent)

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment