Banner 1

Friday, 10 February 2017

Kemenag Kabupaten Bogor Diminta Bantu Berantas Narkoba

BOGOR – Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Bogor diminta berperan aktif melalui ulama, umaro, dan guru ngaji dalam menekan peredaran narkoba.

Pasalnya, peredaran obat terlarang di wilayah Puncak Cisarua, sudah meresahkan masyarakat.Bupati Bogor, Nurhayanti mengatakan, saat ini peredaran narkoba di kawasan Puncak, sudah masuk pada tingkat mengkhawatirkan. Banyaknya jenis narkoba baru seperti tembakau gorila hingga liquid vape.

Untuk itu, melalui majlis talim, pondok pesantren, dan sarana pengajian perlu mengimbau tentang bahaya narkoba.

Tidak hanya itu, peran keluarga penting untuk memberikan edukasi tentang barang haram tersebut.

“Peran keluarga dalam mendidik anak agar tidak terkena narkoba menjadi nomor satu, selain sarana pendidikan formal maupun non formal,” ujarnya kepada Radar Bogor, Rabu(08/02/2017).(ent)

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment