Monday, 27 November 2017
Home »
metropolitan
» GNPF Bogor Akan Melakukan Aksi Jelang Reuni Akbar 212, “Kalau Ini Dijaga, Kemenangan Akan Diraih”
GNPF Bogor Akan Melakukan Aksi Jelang Reuni Akbar 212, “Kalau Ini Dijaga, Kemenangan Akan Diraih”
Jelang Reuni Akbar 212 di Jakarta, Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF) Bogor Raya menggelar Tabligh Akbar di Masjid Al Hijri II, Kampus Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor, Sabtu (25/11/2017).
Sejumlah Ulama, Pimpinan Ormas Islam, dan Tokoh Masyarakat hadir dalam acara tersebut, antara lain MS Kaban (Mantan Menteri Kehutanan), Ustaz Bernard Abdul Jabbar (Presidium Alumni 212), Ustaz Muhammad Nur Sukma (Dewan Dakwah Bogor), Ustaz Ahmad Iman (Forkami), Ustaz Fatih Haidaril Iltizam (HASMI), Ustaz Amirudin Abu Fikri (Khaeru Ummah), Ustaz Iyus Khaerunnas (Ketua GNPF Bogor) dan lainnya.
MS Kaban dalam ceramahnya mengatakan, aksi 212 setahun lalu adalah momen yang luar biasa membuat geger negeri ini.
“Tidak hanya membuat geger di dalam negeri, bahkan dunia ikut mencermati. Belum ada sejarah dunia saat ini yang mampu menghimpun kekuatan massa dari berbagai macam golongan menjadi satu kesatuan. Mereka bergerak hanya ingin membela kemuliaan Islam,” ujar Ketua Dewan Syuro Partai Bulan Bintang (PBB) itu di hadapan jamaah.
Menurutnya, berkumpulnya umat dalam momen reuni 212 menjadi penting untuk dilaksanakan guna mempertahankan semangat persatuan umat Islam.
“Reuni penting untuk menyatukan kembali spirit yang pernah berkembang itu agar jangan sampai surut kembali,” jelasnya.
Pembicara lainnya Ustaz Muhammad Nur Sukma menegaskan bahwa melalui momen 212, umat Islam telah diberi karunia yang besar dari Allah SWT.
“Minimal kita diberi tiga nikmat yang begitu besar, pertama adalah bersatunya umat Islam, kedua bersatunya para ulama, dan yang ketiga patuhnya umat Islam kepada ulama, nah yang ketiga ini yang ditakuti pihak-pihak yang tidak suka kepada Islam,” ungkapnya.
Oleh karena itu, menurut pria yang menjadi bakal calon Wali Kota Bogor ini, ketiga karunia Allah tersebut harus dipertahankan.
“Kalau karunia ini dijaga dan kita tingkatkan, maka kemenangan demi kemenangan bagi umat Islam insyaallah akan terus diraih,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Tabligh Akbar Ustaz Abdul Halim mengatakan, umat Islam Bogor siap menyukseskan Reuni Akbar 212.
Menurutnya umat Islam Bogor yang tahun lalu menghadiri Aksi 212 dengan longmarch ke Jakarta siap melakukan hal yang sama.
“Sampai hari ini yang mau ikut longmarch bahkan ada dari daerah-daerah, dari Solo dari Lampung sudah menghubungi. Terakhir umat Islam dari Tasik juga siap bergabung. Kita harapkan dengan tekad ini semua jadi ikut bergerak,” tandas Ketua Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII) Kota Bogor itu.
Rencananya pada Kamis 30 November 2017, sebelum melakukan longmarch, GNPF Bogor akan melaksanakan Tabligh Akbar kembali.
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
GMBI Datangi Inspektorat Kabupaten Bogor, Dua Program di Desa Ini Penuh Kecurangan, Apa Saja? Puluhan anggota LSM GMBI Distrik Kabupaten Bogor mendatangi kantor Inspektorat Kabupaten untuk mempertanyakan sejumlah persoalan.Di antara persoalan yang dibawa GMBI yakni program rumah tidak layak huni (Rutilahu) dan list… Read More
Arif Abdi Optimis Dampingi Jaro Ade di Pilbup Bogor 2018 Ketua DPD PAN Kabupaten Bogor, Arif Abdi makin gencar mengejar posisi calon wakil bupati mendampingi Ade Ruhandi. Setelah mendapatkan restu dari DPP PAN, saat ini ia fokus untuk mengenalkan dirinya ke masyarakat.Arif tidak… Read More
Sebanyak 8.812 Blanko KTP-el di Kota Bogor Nganggur Permohonan pencetakan kartu tanda penduduk elektronik (KTP-el) terutama bagi warga yang telah melakukan perekaman KTP-el di Desember 2016 ke belakang sudah bisa dilakukan di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapi… Read More
Pemkot Bogor Kembangkan Konsep TOD di Tujuh Wilayah Kota Hujan Pemerintah tengah menggiatkan megaproyek untuk moda transportasi massal di sekitar Jabodetabek. Kehadiran moda transportasi massal tersebut membutuhkan dukungan aspek lain, yakni tempat tinggal.Publik rela naik angkutan pu… Read More
Masyarakat Siap Amankan Relokasi PKL Puncak Organisasi Kemasyarakatan dan Pemuda (OKP) wilayah Puncak, mengadakan rapat dukungan pembahasan relokasi pedagang kaki lima (PKL), akhir pekan lalu.Hasil dari pertemuan adalah siap membantu relokasi dan menuntut peme… Read More
0 komentar:
Post a Comment