Banner 1

Wednesday, 10 October 2018

Bonek Diimbau Jangan Meniru Aremania

JawaPos.com Kiper Persebaya Surabaya, Alfonsius Kelvan memiliki harapan besar kepada Bonek. Pendukung setia Persebaya ini diharapkan tidak meniru Aremania yang melakukan sejumlah aksi tak terpuji di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (6/10) kemarin.
Alfon - sapaan akrabnya, adalah pemain yang secara langsung berhadapan dengan dua Aremania. Satu di antaranya adalah dirigen Yuli Sumpil. Bahkan sempat terjadi adu fisik antara Alfon dengan rekan Yuli Sumpil. 

Berkaca pada pengalaman buruk yang dialaminya di kandang Arema FC, Alfon berharap banyak agar Bonek tidak melakukan hal serupa. "Jangan ditiru yang seperti itu. Mari tunjukan bahwa kita lebih beradab, kita lebih maju, kita lebih punya pikiran yang positif," ujar penjaga gawang berkepala plontos itu kepada awak media.
"Saya mengajak Bonek untuk setop dan jangan membalas. Tidak perlu digubris, biarin saja mereka mau ngatain saya atau apa. Kita enjoy saja, tenang. Tunjukkan bahwa kita lebih beradab," tegas Alfon. 

Menariknya, Alfon mengajak Bonek untuk tidak membalas perlakuan Aremania ketika Arema FC bertandang ke Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) musim depan. "Bila perlu pemain yang masuk ke lapangan kita beri bunga," katanya. 

Menurutnya, rivalitas memang hal lumrah dalam sepak bola. Akan tetapi, Bonek harus menjaga tren positif sejak Liga 2 2017 lalu. Akan sangat disayangkan jika citra positif Bonek tercoreng hanya karena ingin meladeni provokasi Aremania.
"Biarkan saja mereka mau rasis. Kita harus tunjukkan bahwa Bonek sudah berubah. Tidak perlu dibalas. Kita lebih di kota," tutup Alfon.

Related Posts:

  • Giliran Polrestabes Surabaya di Bom, Ada Korban dari Anggota SURABAYA-RADAR BOGOR, Bom kembali mengguncang Surabaya. Kali ini terjadi di Polrestabes Surabaya Jalan Sikatan Nomor 1, Senin (14/5/2018) sekitar pukul 08:45 WIB. Surabaya Diguncang Bom Lagi, Kali Ini Meleda… Read More
  • Kalau Macet Butuh Dua Jam CIBUBUR–RADAR BOGOR, Kemacetan di kawasan Cibubur masih men­jadi pekerjaan rumah (PR) empat pemerintah daerah, Kabu­paten Bogor, Kota Depok, Jakarta Timur, dan Kota Bekasi. Bisa dikatakan, situasi ini su­dah… Read More
  • Pamerkan Batik Khas Bogor CISARUA–RADAR BOGOR,Bogor saat ini se­­makin dikenal sebagai daerah pengrajin batik. Bahkan, batiknya terus bertransformasi dengan perpaduan motif tradisional dengan gaya ke­kinian. Seperti yang dilakukan Roy… Read More
  • Ngaliwet hingga 20 Meter PARUNG–RADAR BOGOR, Cucurak seolah menjadi tradisi yang tidak bisa dipisahkan dari masyarakat Indonesia. Terlebih jelang Ramadan. Cucurak bahkan menjadi kegiatan ”wajib” yang harus dilakukan sebelum menjalani… Read More
  • Harus Gandeng Pihak Swasta CIBINONG–RADAR BOGOR, Kota metro­­po­litan. Itulah yang digaung­kan Pemerintah Kabupaten Bo­gor bagi Kecamatan Cibinong. Tak heran, pembangunan wila­­yah yang menjadi pusat peme­rin­tah Kabupaten Bogor ini pu… Read More

0 komentar:

Post a Comment