Jawapos.com - Hasil imbang yang diraih atas Arema
FC, Rabu (24/10), membawa Bhayangkara berada di posisi ketiga klasemen
sementara Liga 1. Tidak mustahil The Guardians dapat kembali meraih
puncak klasemen.
Kendati demikian, pelatih Bhayangkara Simon
McMenemy mengaku tidak terlalu memikirkan soal poisi di klasemen Liga 1.
Dirinya saat ini hanya ingin fokus meraih kemenangan di tiap laga.
"Saya tidak peduli dengan siapa yang memimpin
klasemen sementara. Saya hanya fokus pada meraih kemenangan dalam tiap
pertandingan," tegasnya di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (24/10).
Simon menambahkan, dirinya tidak suka
membicarakan lawan di liga. Atau bagaimana langkah mereka dalam meraih
klasemen teratas. Sebab hal itu akan memecah konsentrasinya.
"Kami memilih untuk konsentrasi dari laga ke
laga. Tidak berandai-andai dengan langkah lawan akan seperti apa. Lawan
yang terdekat adalah Borneo, dan kami harus fokus ke situ. Karena mereka
lawan yang berat juga," tegasnya.
Simon menilai, dengan memikirkan tim lain justru hanya membuang waktunya saja. Hal itu tentu akan merugikan dirinya dan anak asuhnya.
Dengan selalu menjaga fokus di
tiap laga, maka kemungkinan menang akan semakin besar. Hal tersebut
tentu juga berdampak pada perolehan poin yang didapat The Guardians.
Tercatat, hingga pekan ke-27 Liga 1 2018, posisi
pertama dalam tabel klasemen sementara ditempati PSM Makassar dengan 50
poin. Sementara posisi kedua dan ketiga secara berturut-turut ditempati
oleh Persib (45 poin) dan Bhayangkara (43 poin).
Thursday, 25 October 2018
Home »
» Berpotensi ke Puncak Klasemen, Pelatih Bhayangkara: Saya Nggak Peduli
Berpotensi ke Puncak Klasemen, Pelatih Bhayangkara: Saya Nggak Peduli
Related Posts:
DKI Stop Bantuan, Imigran Asal Puncak Berdatangan ke Penampungan UNHCR JAKARTA-RADAR BOGOR, Pemerintah DKI Jakarta telah menghentikan bantuan kepada ratusan pencari suaka di gedung eks Komando Distrik Militer (Kodim) Kalideres, Jakarta Barat. Namun para pencari suaka baru dari Puncak,… Read More
Harga Mulai 50 Ribu Sehari, Begini Penampakan Kamar Kos Kotak di Johar Baru JAKARTA-RADAR BOGOR,Hidup di kota besar seperti Jakarta tak selalu indah. Butuh perjuangan ekstra keras untuk mendapatkan kehidupan yang layak. Terlebih biaya hidup di ibu kota bukan sesuatu yang murah. Sehingga diperl… Read More
Tuntut Hak, Warga Sentul City Ancam Demo ke Pemkab Bogor BABAKANMADANG-RADAR BOGOR, Sengkarut masalah antara pengembang properti, PT Sentul City, Tbk dengan warganya semakin meruncing. Komite Warga Sentul City (KWSC) rencananya akan melakukan aksi demo kepada Pemer… Read More
Hotel Olympic Renotel Sentul Presents How To Be A Hotel’s Reviewer BOGOR-RADAR BOGOR,Menjadi Travel Blogger itu Asyik dan menyenangkan, kegiatan workshop yang diadakan oleh Hotel Olympic Renotel beberapa waktu lalu tepatnya hari Sabtu, 31 Agustus 2019 yang bertempatan di Executive Loung… Read More
Viral Aksi ‘Sumpah Laknat’ Kader Golkar, Ini Reaksi Bamsoet JAKARTA-RADAR BOGOR, Internal Golkar kembali geger lantaran sebuah video yang memperlihatkan Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi yang sedang mengeja sumpah di hadapan para pengurus DPD Golkar tingkat Kab… Read More
0 komentar:
Post a Comment