Wednesday, 15 November 2017
Home »
metropolitan
» Proyek Galian Pipa di Jalan KS Tubun Bogor Rusak Jalan
Proyek Galian Pipa di Jalan KS Tubun Bogor Rusak Jalan
Kini pengguna jalan harus berhati-hati melewati Jalan KS Tubun tepatnya di depan toko Informa. Sebab, sebagian ruas jalan ambrol senin (13/11/17). Pemicunya diduga akibat aktivitas galian gas bawah tanah di wilayah tersebut.
Kejadian ini bahkan sudah terjadi sejak Sabtu (11/11/17), namun terus membesar hingga kemarin. “Kalau saya lihat dari Sabtu sore sudah rusak kaya begini, awalnya kan lubangnya enggak sebesar ini. Karena banyak yang lewat mungkin jadi lebar,” ujar Rizal Firmansyah warga yang tinggal di sekitar lokasi galian.
Sebagian jalan yang ambrol itu, membuat kondisi ruas jalan semakin menyempit. Pengendara yang melintas pun harus berhati-hati saat melintas kawasan tersebut. Meski demikian belum diketahui apakah jalan tersebut sengaja dibongkar atau longsor karena tergerus aliran air.
Kepala Bidang Pemeliharaan Jalan pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Bogor Herman Rusli menerangkanbelum menerima laporan adayan kejadian tersebut.. “Biasanya kita kontrol, tapi mengenai ada yang amblas atau patah kita belum dapat informasinya,” katanya.
Saat ditanya mengenai proyek galian tersebut Herman mengatakan, perizinan ada di pemerintah pusat. Karena jalan KS Tubun merupakan jalan milik nasional.
“Kalau terkait izin vendornya itu sudah melakukannya ke pusat, karena itu memang jalan pusat. Tapi kita tetap kontrol karena posisnya kan ada di Kota Bogor,” ujar Herman.
Soal keluhan terkait galian, Dia mengaku sudah banyak keluhan yang masuk karena memakan ruas jalan. Pihaknya juga sudah memanggil pihak kontraktor pengerjaan galian jalan dengan cara menyuratinya.
“Kita sudah panggil dan kita sudah surati pihak vendornya tapi memang belum ada tanggapan. Saya juga sudah minta segera diselesaikan dan diperbaiki itu, nanti perkembangannya akan kita kabari lagi,” tandasnya.
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Tim Hoki Kota Bogor Turunkan 44 Atlet di Babak Kualifikasi Porda XIII Jawa Barat KONI Kota Bogor melepas Cabang Olahraga hoki yang akan berlaga di babak kualifikasi Porda XIII Jawa Barat 2017. Pelepasan dipimpin Sekum KONI Kota Bogor, Benhard di aula sekretariatan KONI, jumát (10/11/17).Di babak kualif… Read More
PASI Kabupaten Bogor Turunkan Jawara PON dan SEA Games di BK Porda 2018 Babak kualifikasi Porda 2018, cabang olahraga atletik, dipastikan berlangsung sengit. Sebab, tidak sedikit jawara PON dan SEA Games 2016, akan turun memperkuat kontingen Kabupaten Bogor.Mereka, adalah Rini Budiarti, Hendro… Read More
Hujan Lebat Melanda Kabupaten Bogor, Dua Mobil Terseret Banjir Hujan dan angun kencang yang melanda Kabupaten Bogor, Sabtu (11/11/17) membuat sejumlah kawasan terendam banjir. Salah satunya di kawasan industri Cileungsi dan Gunung Putri.Banjir membuat tembok pembatas milik PT Pr… Read More
Asik, Kodim 0621 Kabupaten Bogor Ajak Pemuda dan Veteran Nonton Film Perjuangan, Ini Judulnya Kodim 0621 Kabupaten Bogor mengajak para pemuda dan veteran nonton bareng di bioskop, Sabtu (11/11/2017).Komandan Kodim 0621 Kabupaten Bogor Letnan Kolonel Inf Fransisco mengatakan, bahwa nobar ini bertujuan untuk menginga… Read More
Deklarasi Pendukung, Dedi Mulyadi Akan Tetap Maju Pilgub Jabar 2018, tapi… Dukungan terhadap Bupati Purwarkarta, Dedi Mulyadi untuk maju di Pilgub Jabar 2018 terus mengalir.Kali ini dukungan tersebut datang dari Barikade Nusantara, Front Pembela Indonesia, Relawan Beringin Bersatu, Bhakti Ksatria… Read More
0 komentar:
Post a Comment