Thursday, 2 November 2017
PC NU Kota Depok Lantik Ranting Se-Cipayung
DEPOK – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) Kota Depok melantik Pengurus Ranting (setingkat Kelurahanred) NU se-Kecamatan Cipayung di Aula Yayasan Al-Muhtadin, Jembatan Serong, Cipayung, Minggu (29/10/17) malam.
Adapun pengurus ranting yang dilantik yakni, Ranting Pondok Terong, Ranting Cipayung, Ranting Cipayung Jaya, Ranting Pondok Jaya, dan Ranting Ratu Jaya.
Ketua PC NU Kota Depok, Salamun Adiningrat mengatakan, dengan terbentuknya Pengurus Ranting di setiap kelurahan Kecamatan Cipayung, diharapkan jamaah Nahdliyin dan Nahdliyat ada imamnya. Sehingga program-program NU bisa direalisasikan ditinggal bawah.
“Dengan terbentuknya Pengurus Ranting di Kecamatan Cipayung, konsolidasi organisasi lebih mudah dijalankan. Ujungnya menjadi mudah mensosialisasikan putusan organisasi ataupun kebijakan lainnya,” ujarnya seusai acara.
Menurutnya, pelantikan sengaja dilakukan secara serentak untuk menimbulkan efek kebanggaan menjadi pengurus NU. Ia menambahkan, targetnya tidak lain agar Pengurus yang baru dilantik memiliki kebanggaan tersendiri atas pelantikan dirinya.
“Lebih jauh dari itu, dengan pelantikan serentak gairah berorganisasi dapat tumbuh lebih cepat,” paparnya. Mantan Ketua KPU Kota Depok ini mengaku, kesan yang dapat dirasakan bahwa dengan keseriusan dan keikhlasan dalam mengurus jam’iyyah warisan para Auliyaillah (para wali Allah SWT) akan mendatang pertolongan.
Selain itu, akan mendatangkan keberkahan Allah SWT dalam hidup di dunia ini. “Untuk itu saya berpesan kepada semua asatidz yang sudah dilantik sebagai Pengurus Ranting segera buktikan khidmatnya dengan membuat program-program.
Yaitu yang menyangkut kebutuhan warga NU di bawah,” ucapnya. Sementara, Ketua MWC NU Cipayung, M. Rais sangat antusias dan mengapresiasi kegiatan tersebut. Apalagi, lanjutnya, ratusan massa ikut serta menghadirinya.
“Dalam waktu dekat para Pengurus yang baru dilantik segera akan menyelenggarakan Raker. Semoga khidmat pada NU dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas ,” ucapnya singkat.
(radar depok/cky)
sumber:pojoksatu.id
Related Posts:
Nenek Kosiah Sempat Tak Akui Siram Cucunya dengan Minyak Panas, Padahal… CIMAHI – Penyesalan selalu datang di akhir. Hal itu saat ini dirasakan langsung oleh seorang nenek yang menyiramkan minyak panas kepada Rachel Herliani (11) yang tak lain adalah cucunya sendiri.Setelah dilakukan pemeriksaan… Read More
Miras Oplosan Tewaskan Tiga Pelajar SMA di Bandung Barat BANDUNG BARAT – Tiga pelajar SMA, warga Kampung Curug RT01/05, Desa Mekarsari, Kecamatan Cipongkor, Kabupaten Bandung Barat (KBB) tewas setelah diduga menenggak miras oplosan. Berdasarkan keterangan para saksi perist… Read More
Krisis Air di Kab. Bandung, Warga Angkut Air di Situ Sipatahunan KABUPATEN BANDUNG – Memasuki musim penghujan, sebagian warga Kampung Sipatahunan, Kelurahan Baleendah, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung tetap alami krisis air bersih. Hal ini dikarenakan tidak tersedianya cadangan ai… Read More
Taekwondo Kabupaten Bekasi Loloskan 11 Atlet ke Porda XIII 2018 CIREBON – Ketua Harian Taekwondo Indonesia (TI) Kabupaten Bekasi, Sandi Yanuar menyatakan, atlet Kabupaten Bekasi 11 orang lolos ke Porda dari 14 yang diterjunkan pada Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Daerah (Porda) … Read More
Pasien BPJS di Rumah Sakit Cahya Kawaluyaan Ini Dipaksa Pulang BANDUNG BARAT- Anggota DPRD Kabupaten Bandung Barat Maryono yang tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Cahya Kawaluyaan, Kompleks Kota Baru Parahyangan, Padalarang nyaris dipaksa pulang pihak rumah sakit. Padahal, pasi… Read More
0 komentar:
Post a Comment