Banner 1

Friday, 17 November 2017

Kadin Berharap Proyek CBL Cepat Dibangun Supaya…

CIKARANG PUSAT – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bekasi menyambut baik rencana pemerintah membangun proyek transportasi air Cikarang Bekasi Laut (CBL) untuk mendukung pengangkutan barang dari Pelabuhan Tanjung Priok ke kawasan Industri Cikarang.

Proyek yang rencananya bakal mulai dikerjakan pada 2018 itu diminta cepat selesai agar bisa dimanfaatkan pelaku usaha.

Ketua Kadin Kabupaten Bekasi, Obing Fachrudin, mengatakan pembangunan infrastruktur CBL sangat dibutuhkan pelaku usaha untuk pengiriman barang dari pelabuhan ke kawasan industri. Saat ini pelaku usaha masih banyak yang mengangkut barang dari pelabuhan menggunakan jalur darat, meskipun sudah ada dry port sebagai pilihan lainnya.

Dry port, kata Obing, belum banyak dimanfaatkan perusahaan. Menurutnya, itu disebabkan biaya pengiriman yang masih cukup tinggi.

“Kami harap CBL ini bisa dibangun cepat ya, supaya pengusaha ada pilihan lain untuk pengangkutan barang,” katanya.

Sejauh ini, lanjut dia, 50 persen dari total industri di Kabupaten Bekasi sudah mengekspor. Seluruh proses pengapalan dan pengiriman dilakukan melalui Pelabuhan Tanjung Priok.

Sementara jarak tempuh dari kawasan industri Kabupaten Bekasi ke Pelabuhan Tanjung Priok dan ditambah kondisi lalu lintas yang macet. Kondisi ini membuat pelaku industri di Bekasi harus menanggung biaya yang lebih besar untuk logistik.

“Jauhnya jarak itu membuat biaya menjadi sangat besar, karena ada macet dan dwelling time. Yang seperti itu harus dihindarkan sehingga service yang diberikan bisa cepat,” ucapnya.

Sementara keberadaan CBL, kata dia, nantinya akan memberikan dampak signifikan terhadap penghematan biaya logistik hingga 20 persen. Karena jarak antara kawasan industri di Kabupaten Bekasi dan CBL tidak terlalu jauh.

“Akan lebih efisien dan cepat, apalagi kalau jalur ke pelabuhan itu khusus untuk angkutan ke pelabuhan, tidak bercampur dengan kendaraan lain,” pungkasnya.
(oke)

Sumber:pojoksatu.id

Related Posts:

0 komentar:

Post a Comment