Banner 1

Tuesday, 14 February 2017

Yeay… Situ Babakan Kabupaten Bogor Akhirnya Direvitalisasi Juga


BOGOR – Situ Babakan, Kampung Bantar Kambing, Desa Bantarjaya, Kecamatan Rancabungur, akan direvitalisasi.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KPUPR) bekerja sama dengan Dirjen Sumber Daya Air beserta Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung-Cisadane (BBWSCC) telah menyiapkan master plan Situ Babakan dengan wajah baru.”Belum lama ini dilakukan sosialisasi revitalisasi Situ Babakan di kantor kecamatan. Para kades, LPM serta warga menghadirinya,”ujar Camat Rancabungur Entis Sutisna di ruang kerjanya, pekan lalu.

Pada sosialisasi tersebut, lanjut Entis, situ dengan luas delapan hektare ini memiliki potensi bagi masyarakat Desa Bantarjaya dan Bantarsari. Khususnya di bidang perikanan serta pariwisata.(ent)

0 komentar:

Post a Comment