JawaPos.com - PSM Makassar kokoh di puncak klasemen
Liga 1 2018. Mereka dapat tambahan tiga poin usai mengalahkan Persib
Bandung, Rabu (24/10).
Untuk sementara skuad Juku Eja memiliki 50 poin. PSM unggul lima angka dari Persib yang tertahan di peringkat dua.
"Ini pertandingan yang sangat sulit dan sengit
seperti yang kita perkirakan. Kalau sebuah tim melalukan kesalahan dalam
pertandingan tadi, maka akan menjadi hukuman untuk tim itu. Dan kita
bisa melalui itu," kata pelatih PSM, Robert Rene Alberts.
Menurutnya, hasil ini merupakan upaya maksimal
dari kerja keras seluruh anak asuhnya. Motivasi utamanya adalah
menuntaskan target awal untuk mendapatkan poin penuh dalam pertandingan.
"Dan itu kita lakukan. Pemain tadi sangat disiplin," puji sang pelatih.
Mendampingi Robert, kapten tim Zulkifli Syukur
menambahkan bahwa kemenangan ini merupakan dorongan atas hasil yang
diraih sebelumnya. Ia menilai timnya pantas menang dari Maung Bandung.
"Tentunya kemenangan ini adalah bentuk
konsistensi semua pemain, motivasi semua pemain agar bisa mendapatkan
hasil bagus dalam setiap pertandingan. Kita dapatkan kemenangan juga
tidak terlepas dari teman-teman yang ada di luar lapangan," ucap
Zulkifli.
Thursday, 25 October 2018
Home »
» PSM Pertahankan Puncak Klasemen, Ini Pujian Robert Rene Alberts
PSM Pertahankan Puncak Klasemen, Ini Pujian Robert Rene Alberts
Related Posts:
Anies: Penyandang Disabilitas Harus Merasakan Fasilitas Kota ini Jakarta - Cagub DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan pagi ini menerima komunitas tuli di kediamannya di Cilandak, Jakarta Selatan. Anies mengatakan bahwa penyandang disabilitas harus merasakan difasilitasi dan terlayani … Read More
Jasad Wanita Penuh Tusukan Ditemukan di Kamar Kos Pademangan Jakarta - Jasad wanita berinisial SR (33) ditemukan dalam kondisi membusuk di sebuah kamar indekos di kawasan Pademangan, Jakarta Utara. Pada jasad tersebut ditemukan bekas luka tusukan dan sayatan."Sopiah, kakak kand… Read More
Pengaturan Ojek Online di Bogor Belum Siap BOGOR-Peraturan daerah tentang ojek online tampaknya masih akan tertunda. Pemerintah Kota dan Kabupaten Bogor masih harus berkonsultasi dengan aparat keamanan terkait dampak pemberlakukan aturan tersebut.… Read More
AMPG Kota Bekasi Siap Kawal Pilkada Serentak BEKASI – Kader Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kota Bekasi siap mengawal ajang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2018 mendatang. Komitmen itu merupakan garis kebijakan pengurus AMPG pusat yang menandaskan … Read More
Miryam Jadi Tersangka KPK dan Teka-teki Penekan Saksi Jakarta - Mantan anggota Komisi II DPR, Miryam S Haryani, telah ditetapkan KPK sebagai tersangka dugaan memberi keterangan palsu. Ada cerita panjang yang mengiringi penetapan Miryam sebagai tersangka oleh KPK… Read More
0 komentar:
Post a Comment