Friday, 5 May 2017
Cihuy… Pemkot Bekasi Siapkan Seribu Titik Wi-Fi Gratis di Ruang Publik
BEKASI – Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi, berjanji akan memasang 1000 titik Wi-Fi gratis di tempat-tempat publik. Rencana tersebut bakal dimasukan ke dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2018.
“Segera masuk ke APBD 2018, saat ini pemasangan Wi-Fi sudah dilakukan sebanyak tiga titik. kita sudah kerjasama dengan Telkom akan ada 1000 titik Wi-Fi gratis di kota Bekasi,” kata Rahmat kepada wartawan di Bekasi, Rabu (3/5/2017).
Penyediaan Wi-Fi, diakuinya cukup penting untuk menunjang Kota Bekasi sebagai kota yang maju dengan konsep Bekasi Smart City. Rencana tersebut sudah dirapatkan bersama Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Bekasi, serta pihak terkait.
Penerapan 1000 titik Wi-Fi diruang publik bakal diterapkan pada objek taman di Kota Bekasi serta ruang public lainnya.
Wali Kota yang akrab disapa Bang Pepen ini menegaskan, pengadaan 1000 Wi-Fi dinilai penting untuk kebutuhan masyarakat.
Ditengah perkembangan teknologi, aktivitas masyarakat perlu ditunjang dengan kebutuhan internet, yang kini mulai dirasakan para pengguna smart phone dan alat tekhnologi lainnya.
“Penyediaan Wi-Fi cukup penting dalam menunjang Kota Bekasi sebagai kota yang maju dengan konsep Bekasi Smart City,” tandas dia.
Rencana Pemkot Bekasi itu disambut baik oleh sejumlah kalangan di Kota Bekasi. Namun mereka berharap Wifi yang dipasang nanti memiliki jaringan yang kuat.
“Yang ada sekarang saja masih lambat jaringannya. Semoga terealisasi, termasuk seribu tamannya,” kata Anggota Komunitas Rumah Main, Daniel
Hal senada diungkapkan, Pendiri Sastra Kalimalang (SKM), Ekie Nopriawan. Menurutnya, program Pemkot Bekasi dinilai baik dengan mendukung sarana dan prasarana hususnya ruang publik.
“Kita sangat mendukung program 1000 Wifi, sangat sinegis dengan program seribu tamannya. Hususnya dengan visi misi yang kami kawal, yakni menjadikan ruang publik, menjadi ruang kultur,” tandanya.
Sumber : POJOKJABAR.com
Related Posts:
Timun Suri Masih Jadi Andalan di Kota Depok DEPOK – Ramadan telah datang. Bagai sudah biasa setiap bulan suci, aneka jajanan, buah, dan jenis kuliner lain banyak dijajakan untuk memenuhi kebutuhan warga berbuka puasa. Salah satunya timun suri.Pedagang timun suri, se… Read More
Ngabuburit Berburu Takjil di Bundaran Yasmin Bogor BOGOR – Ngabuburit mencari makanan untuk berbuka puasa merupakan kebiasaan di bulan ramadan. Banyak tempat yang menjual berbagai macam takjil, salah satunya di bundaran Perumahan Yasmin Raya.Banyak makanan dan minuman yang… Read More
Wow, Skuad Pelatnas Latihan di Bekasi BEKASI – Track Sepatu Roda Kota Bekasi, menjadi pilihan tim pemusatan latihan nasional (Pelatnas) Asian Games 2018 untuk menghelat latihan rutin.Venue yang kerap digunakan untuk kejuaraan nasional tersebut, kini sudah mula… Read More
Jalur Alternatif Puncak Bogor Siap untuk Mudik BOGOR — Awal Ramadan ini, jalur alternatif Puncak terus dibenahi. Pemeliharaan dan penambalan sudah mulai dilakukan oleh UPT Pekerjaan Umum (PU) Wilayah Ciawi. Hal ini dilakukan agar siap dilalui para pemudik saat memasuki… Read More
Bazar Perumahan Kemang Swatama Diserbu Warga Depok DEPOK – Mengisi kegiatan Ramadan. Masjid Al Muhajirin, Perumahan Kemang Swatama mengadakan bazar murah yang dimeriahkan oleh warga Kemang Swatama dan sekitarnya.Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk syiar Dewan Kemakmur… Read More
0 komentar:
Post a Comment