Banner 1

Thursday, 22 March 2018

Sungai Rancabelut Dibersihkan


Ma­syarakat Desa Cibunar, Ke­camatan Parungpanjang, me­lakukan aksi bersih-bersih di sepanjang Sungai Ran­cabelut, Jalan Cemara Perum 1 RT 03/03, pekan lalu.

Aksi yang diinisiasi TNI AD, Satpol PP, beserta komunitas Rumah Anak Bumi ini ber­tujuan untuk mencegah tim­bul­nya banjir saat hujan deras tiba.

”Kegiatan ini merupakan rangkaian jelang persiapan festival di pinggir kali. Untuk itu, kami mengajak seluruh lapisan masyarakat, OKP, serta Muspika Parungpanjang ikut serta,” kata Pengurus Rumah Anak Bumi Ridwan kepada Radar Bogor.

Kepala Desa Cibunar Endin menambahkan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian para seniman Rumah Anak Bumi menjaga kebersihan di aliran Sungai Rancabelut.

”Pembersihan ini dilakukan karena warga di sekitar kali sering kebanjiran. Sehingga Rumah Anak Bumi meng­ge­lar festival di pinggir kali, ungkapnya.

Endin menerangkan, dalam festival tersebut berbagai acara menarik akan ditampilkan.

”Pemdes Cibunar akan terus mendorong kegiatan-kegiatan yang pro-lingkungan seperti ini. Kami terus ajak masyarakat untuk menjaga lingkungan,” ucapnya.


Sumber : radarbogor.id

0 komentar:

Post a Comment