Thursday, 29 March 2018
PWBS Siap Menangkan HADIST
MEGAMENDUNG-RADAR BOGOR,Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, menjadi salah satu basis massa bagi calon bupati dan wakil bupati Bogor Ade Yasin-Iwan Setiawan (HADIST).
Salah satunya ditunjukkan dengan hadirnya Paguyuban Warga Bogor Selatan (PWBS).
”Kami berkomitmen untuk ikut berjuang dan mengantarkan Ade-Iwan menjadi pemimpin di Bumi Tegar Beriman,” ujar Azet Basuni, anggota PWBS, kemarin (28/3).
Dia menjelaskan, mayoritas anggota PWBS merupakan perwakilan aktivis di tujuh kecamatan di selatan Kabupaten Bogor. Keikutsertaan para aktivis, kata dia, lantaran keberadaan calon wakil bupati Bogor Iwan Setiawan yang juga berasal dari wilayah selatan.
”Kami juga sudah pernah melakukan pertemuan dengan pasangan nomor urut 2, alhamdulillah keberadaan kami direspons baik,” ungkapnya.
Hal senada juga diungkapkan aktivis Kecamatan Ciawi, Ujang Kamun. Menurutnya, pada pelaksanaan Pilkada, 27 Juni 2018 mendatang, baik aktivis, LSM, ormas maupun warga di wilayah selatan, sudah seharusnya mendukung dan memenangkan pasangan HADIST.
”Kalau mereka menang di pilkada, setidaknya aspirasi warga selatan akan menjadi prioritas untuk direalisasikan pemerintah,” pungkasnya.
sumber: radarbogor.id
Related Posts:
Hibur Warga dengan Lagu Lawas BOGOR–RADAR BOGOR,Ada yang berbeda saat calon wali kota Bogor nomor urut 2, Edgar Suratman berkampanye di Sukadamai, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, kemarin (28/2).Edgar membuat ”gaduh” para tamu undangan yang hadir da… Read More
Elektabilitas JK Masih TinggiJAKARTA–RADAR BOGOR,Jusuf Kalla (JK) sudah menyatakan tidak ingin maju lagi sebagai calon wakil presiden (cawapres). Meski demikian, elektabilitas JK masih cukup tinggijika dipasangkan dengan Joko Widodo pada Pilpres 2019.Tin… Read More
Perindo Cabut Dukungan, Ulama Beri Sokongan Terkait Mundurnya Ade Wardhana BOGOR–RADAR BOGOR,Keputusan Ade Wardhana keluar dari Partai Persatuan Indonesia (Perindo) ternyata berbuah dukungan. Kali ini datang dari ulama dan alumni Gerakan Aksi 212 Kabupaten Bogor. Secara bulat mereka memberi dukun… Read More
Penjaringan Balon Gubernur PDIP Semakin Selektif BEKASI – Perpanjangan masa pendaftaran bakal calon Gubernur Jawa Barat dari PDI Perjuangan (PDIP) dinilai menjadi kesempatan besar bagi kader. Karena kader akan berlomba-lomba membuktikan kompetensinya bersaing di penjarin… Read More
Jiplak Naskah Akademik, BPMPPT Kabupaten Bekasi Ogah Disalahkan CIKARANG PUSAT – Salah satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang mengusulkan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Izin Lingkungan Hidup (ILH), yakni Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPMPPT) Kabupate… Read More
0 komentar:
Post a Comment