Banner 1

Tuesday, 27 March 2018

Kaum Ibu Diajak Lebih Berkembang


Tim Pem­berdayaan dan Kesejahte­ra­an Keluarga (PKK) Kabupa­ten Bogor melakukan pem­bina­an kepada tim PKK Desa Taju­rhalang, beberapa waktu lalu (25/3).

Sebelum turun ke lapangan, Tim Pembinaan PKK Ka­bu­paten Bogor ini lebih dulu mem­berikan sosialisasi pada ibu-ibu PKK desa didampingi Camat Tajurhalang Nurhayanti, danramil Bojonggede, kapolsek Bojonggede, kepala KUA Kabupaten Bogor, serta kepala Desa Tajurhalang.

Wakil Ketua III Tim Peng­gerak PKK Kabu­paten Bogor Jumiati Abdul Kodir mene­rangkan, pihaknya kini ber­tang­­gung jawab melakukan pembinaan pada 17 PKK dari 40 kecamatan.

”Kami pantau dan bimbing hingga PKK di kecamatan mampu mereali­sasikan 10 program PKK,” ujarnya kepada Radar Bogor.

Ia menerangkan, sepuluh program pokok PKK bertujuan untuk memberdayakan ke­luar­ga dalam mencapai ke­sejahteraan. Khususnya prog­ram kesehatan, keles­tarian lingkungan hidup, dan perencanaan kesehatan. ”Prog­ram itu terus meningkat di tiap kecamatan. Artinya, upaya kami telah mendekati keber­hasilan,” terangnya.

Lebih lanjut ia menerang­kan, tujuan pembinaan da­erah difokuskan ke bebera­pa kegiataan untuk kesejah­teraan masyarakat. Seperti usaha peningkatan penda­pa­tan keluarga (UP2K), pola asuh anak, pemanfaatan la­han pekarangan rumah warga, dan antisipasi penyakit kanker rahim,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Desa Tajurhalang Saefuddin mene­rangkan, perempuan dalam agama Islam adalah asas suatu negara. Melalui gerakan PKK, kaum ibu dilatih untuk peduli terhadap ling­ku­ngan­nya. ”Para ibu kami dorong untuk menjalankan prog­ramnya,” tukasnya.


Sumber : radarbogor.id

0 komentar:

Post a Comment