Banner 1

Friday, 23 March 2018

50 Kali AS Beraksi



AS, pencuri spesialis rumah kosong, telah lebih dari 50 kali melancarkan aksinya di 10 lokasi berbeda. Antara lain Sukahahati, Pakansari hingga Depok.

Warga Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, ini ditangkap Sat Reskrim Polres Bogor bersama tiga penadah yakni HY, HN, dan R pukul 16.00 WIB, Senin (12/3).

Kasat Reskrim Polres Bogor AKP Bimantoro Kurniawan mengatakan, sebelum melakukan aksinya, pelaku terbiasa mengintai terlebih dahulu sasaran rumah kosong yang akan dibobolnya dari pagi hingga malam hari.

”Mereka survei dulu, tidur di semak- semak tak jauh dari rumah sasaran. Hingga di atas pukul 01.00 WIB dini hari, saat dirasa aman barulah masuk dengan membobol jendela kaca, membuka pintu rumah yang memang tidak ada penjagaan. Kemudian dengan leluasa mengambil harta benda di dalamnya, mulai dari handphone hingga sepeda motor,” beber Bima.

Selain rumsong, pelaku juga mencuri sepeda motor Yamaha VIXION No Pol. F-5037-FBW warna hitam abu-abu milik Imam Syarif yang terparkir di halaman rumahnya di Kampung Cipambuan RT 03/03, Desa Cipambuan, Kecamatan Babakan Madang.


Sumber : radarbogor.id

Related Posts:

  • PKL Liar Kembali Menjamur Tak terhitung sudah beberapa kali petugas Satpol PP menertibkan Jalan Mayor Oking, Kecamatan Citeureup, dari pedagang kaki lima (PKL) liar. Meski begitu, PKL masih saja berkeliaran di kawasan tersebut. Seperti kemarin (15/… Read More
  • Bantu Polisi Cegah Geng Motor Maraknya aksi krimina­litas yang dilakukan geng motor maupun pelaku begal, membuat CBR King 4Ever Street Depok Club (K45DC) berencana merapatkan barisan dengan polsek di Kota Depok.Hal ini dilakukan guna memper­sempit lang… Read More
  • Ridwan Kamil vs Deddy Mizwar Sejumlah lembaga survei merilis hasil temuannya, terkait calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat. Memasuki masa kampanye ini, Ridwan Kamil dan Deddy Mizwar memiliki angka yang terus bersaing.Dalam survei Saiful Mujani… Read More
  • Upah Buruh Terancam Gagal Naik Ratusan buruh yang tergabung dari 16 federasi pekerja se-Kabupaten Bogor, menggeruduk kantor Bupati Bogor di Komplek Tegar Beriman, kemarin (15/3).Dengan menggunakan pengeras suara, ratusan buruh itu menuntut agar Dinas Te… Read More
  • ”SIM” Dibanderol Rp800 Ribu Unit Reskrim Polsek Caringin berhasil meng­­ungkap tiga pelaku pemalsuan SIM, KTP, dan STNK. Tiga pela­ku yang diamankan berinisial AE (37), JA (27), dan RK (47).Biasanya, mereka beroperasi di wilayah Sukabumi, Bogor, dan … Read More

0 komentar:

Post a Comment