Banner 1

Wednesday, 14 March 2018

Usulkan Penambahan Kuota Rastra


Untuk menghindari kesa­lahpahaman mengenai peru­bahan data penerima man­faat serta komposisi beras, maka perlu dilakukan sosialisasi kepada masyarakat sebagai pene­rima.

Untuk itu, Peme­rintah Desa Ciba­lung, Keca­matan Cijeruk, mengundang warga pada kegiatan sosialisasi terkait hal tersebut, kemarin (12/3).

”Sosialisasi pembagian rastra  (beras prasejahtera) ini kami sampaikan kepada masyarakat melalui ketua rt/rw, lembaga desa, serta tokoh masyarakat untuk disampaikan kembali ke lingkungannya. Karena adanya perubahan data, kami, pe­me­rintahan desa, mem­beri­kan penjelasan mengenai adanya perubahan tersebut agar dalam pelaksanaannya nanti tidak ada warga yang protes ataupun salah paham,” urai Kepala Desa Cibalung Rusyadi.

Kata dia, Desa Cibalung memiliki 822 kepala keluarga yang akan menerima rastra secara gratis.

Pemerintah desa meyakini pula bahwa penerima rastra telah tepat sasaran. Meski begitu, pihak desa akan tetap memverifikasi perubahan data yang ada agar kuota rastra di Desa Cibalung mendapat penambahan.

”Kami akan usulkan penam­bahan-penambahan yang dititikberatkan untuk para jom­po. Yang seharusnya dapat na­mun belum semuanya dapat, maka kami akan data kembali. Saya harap ada penambahan kuota rastra untuk Desa Ciba­lung ini,” bebernya.


Sumber : radarbogor.id

Related Posts:

  • Anggaran Rehab Gedung Setda Membengkak Pagu angga­ran rehabilitasi gedung Sekre­tariat Daerah (Setda) Kabu­pa­­ten Bogor naik sebesar Rp4 miliar. Dari Rp22 miliar menjadi Rp26 miliar. Musa­babnya, ada penam­bahan meubeler untuk me­leng­kapi ruang auditorium.Kab… Read More
  • Longsor Jembatan Cipamingkis Mengkhawatirkan Longsor Jembatan Cipamingkis di Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi, semakin parah. Jik sebelumnya hanya berupa retakan, saat ini jembatan penghubung antardesa dan kecamatan tersebut longsor hingga 15 meter.Diketahui, lo… Read More
  • 300 Jompo Diberi Beras Gratis Tak kurang dari 300 jompo di Desa Kuta, Kecamatan Megamendung, menerima bantuan sosial (bansos) berupa beras gratis dari pemerintah desa, kemarin (26/3). Bantuan tujuh liter beras untuk masing-masing jompo tersebut merupak… Read More
  • Mandhi Yudha Berlatih di Jakarta Mendukung program latihan survival Mandhi Yudha Koopsau I, 14 personel Aircrew Lanud ATS asal Skadron Udara 6 dan 8, diberangkatkan dari Pos Comet menuju Makoopsau I Jakarta, Minggu (25/3).Keberangkatan tim Mandhi Yudha La… Read More
  • Jaga Sinergitas di Tahun Politik Ilham Permana, Muhammad Romli, dan Muhammad Rizky resmi menjadi pimpinan DPRD Kabupaten Bogor menggantikan Ade Ruhandi, Ade Munawaroh Yasin, dan Iwan Setiawan yang maju sebagai calon bupati maupun wakil bupati Bogor.Mereka… Read More

0 komentar:

Post a Comment