POJOKSATU.id, JAKARTA – Massa aksi yang datang dari
berbagai penjuru Nusantara telah memasuki Ibu Kota Jakarta. Kamis malam,
para demosntran yang melakukan aksi jalan kaki telah menuju Monas.
Mereka dengan semangat, bernyanyi dan mengumandangkan kalimat-kalimat
perjuangan dan salawat. Aksi ini menuntut Tjahaja Purnama alias Ahok
yang telah ditetapkan sebagai tersangka, supaya ditahan.
Di sisi lain, di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, sejumlah tenda-tenda tampak terus didirikan.
Ini semua dipersiapkan untuk menggelar aksi damai dengan dibarengi zikir, dan salat Jumat bersama siang nanti.
Sementara itu, ribuan massa telah berada di sekeliling Monas yang memang dipusatkan sebagai titik digelarnya kegiatan.
Mereka tampak membawa sejumlah tikar, ada juga yang bersantai di dalam mobil seraya menunggu pagi.
Aksi damai baru akan dimulai pada pukul 08.00 WIB pagi nanti. Dan bakal berakhir pada pukul 13.00 WIB, atau setelah salat Jumat.
Sebelumnya, GNPF MUI mengklaim, hingga Kamis (1/12) malam, total
massa yang telah merapat ke Jakarta sudah mencapai 2 juta orang.
sumber : pojoksatu.id
0 komentar:
Post a Comment