POJOKSATU.id, ZURICH–Usai sudah malam penghargaan
The Best FIFA Football Awards 2016 yang diadakan di Zurich, Senin
(9/1/2017) malam atau Selasa (10/1/2017) dini hari WIB.
Cristiano Ronaldo dipilih FIFA sebagai pemain terbaik 2016. Superstar
Real Madrid itu mengalahkan dua nominator lainnya, Lionel Messi
(Barcelona/Argetina) dan Antoine Griezmann (Atletico Madrid/Prancis).Malam penghargaan bergengsi ini juga menorehkan sejarah bagi Asia. Untuk
pertama kalinya, pemain dari benua kuning ini meraih penghargaan. Dia
adalah Mohd Faiz Subri, pemain klub Malaysia, Pulau Pinang yang meraih
Puskas Award atau gol terbaik.
Sementara untuk kategori pelatih terbaik, nama Claudio Ranieri muncul
sebagai pemenang. Pelatih Leicester itu meraih voting tertinggi
mengalahkan Zinedine Zidane (Real Madrid) dan Fernando Santos
(Portugal).
Berikut para pemenang The Best FIFA Football Awards 2016:
– Pemain terbaik pria : Cristiano Ronaldo
– Pemain terbaik wanita : Carli Lloyd
– Pelatih terbaik pria : Claudio Ranieri
– Pelatih terbaik wanita : Silvia Neid
– FIFA Puskás Award : Mohd Faiz Subri
– FIFA Fair Play Award : Atletico National
– FIFA Fan Award : Suporter Dortmund dan Liverpool
– FIFA lifetime achievement award : Falcao
– FIFA FIFPro World11: Neuer, Dani Alves, Pique, Ramos, Marcelo, Modric, Kroos, Iniesta, Messi, Suarez, Ronaldo
sumber : pojoksatu.id
0 komentar:
Post a Comment