Banner 1

Tuesday, 15 January 2019

Mayoritas Rusak Dibagian Atap, Korban Puting Beliung Butuh Terpal


BOGOR-RADAR BOGOR, Pasca diterjang angin puting beliung, Kecamatan Bogor Selatan, Tanah Sareal dan Bogor Barat, kini mulai bangkit dari kehancuran.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mencatat, akibat peristiwa itu, sedikitnya 40 rumah mengalami rusak. Mayoritas kerusakan itu dibagian atap akibat terpaan angin.
Pantauan wartawan Radar Bogor di lapangan, nampak warga yang terkena dampak angin puting beliung dari wilayah Tanah Sareal seperti Kelurahan Loji, Pagentongan, Sukadamai, Kedungjaya, mulai merapikan atap-atap rumah mereka. TNI dari Batalyon Infanteri 315/Garuda di Gunung Batu tampak sibuk ikut membantu warga merapikan atap-atap rumah yang bolong.
Komandan Yonif 315/Garuda, Letkol Inf Rendra menjelaskan, pihaknya mengerahkan 30 anggota dari Yonif 315/Garuda untuk ikut membantu rumah-rumah warga yang terdampak akibat puting beliung. Salah satunya yang paling parah adalah milik bapak Fakih di RT 01/05 Kelurahan Pagentongan.
“Kami juga dari Polresta satu pleton, Kodim 0606/Kota Bogor 10 orang, Tagana, BPBD, Danramil 0604/Bogor Barat, dan unsur-unsur masyarakat,” kata Letkol Inf Rendra kepada Radar Bogor.
Sementara itu, Staff Pusdalops pada BPBD Kota Bogor Yogi Marzati Utama mengatakan, sampai saat ini bantuan-bantuan dasar kepada warga sudah diberikan. Yang paling dibutuhkan adalah bantuan terpal untuk masa-masa rehabilitasi bagi warga yang rumahnya rusak ringan dan sedang. Sebab, kata Yogi, mayoritas kerusakan pada bagian atap.
“Selama satu hari ini personil mengirimkan batnuan terpal. Secara umum kondisi hari ini sudah kondusif seperti biasa dan normal. Hanya kondisi listrik masih padam seperti di RW 05 kelurahan Loji. Tapi sudah dikoordinasikan ke PLN untuk ditindak lanjuti,” pungkasnya.(rp2/c)

Related Posts:

  • Kotak Sumbangan untuk Anak Yatim Dua panti asuhan di Cibinong yakni Yayasan Ru­mah Dhuafa dan Yayasan Sa­habat Yatim Indonesia,  me­ne­rima bantuan sosial dari Cibinong City Mall (CCM), Sabtu (24/3) pekan lalu. Hal ini merupakan program kotak sumbang… Read More
  • PWBS Siap Menangkan HADIST MEGAMENDUNG-RADAR BOGOR,Kecamatan Mega­mendung, Kabupaten Bogor, menjadi salah satu basis massa bagi calon bupati dan wakil bupati Bogor Ade Yasin-Iwan Setiawan (HADIST). Salah satunya ditunjukkan dengan hadirnya Paguyuban… Read More
  • Yon 14 Grup 1 Kopassus Punya Kolam Renang Batalyon 14 Grup 1 Kopassus Bogor kini memili­ki kolam renang sendiri ber­na­ma Tirta Bhadrika. Kolam re­­nang yang diresmikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Madsuni tiga bulan lalu itu pun dibuka untuk umum.Harga tanda masukn… Read More
  • Tampung Aspirasi Komunitas Binatang BOGOR–RADAR BOGOR,Sejumlah perwakilan buruh dan para pencinta binatang berkumpul bersama dalam kegiatan open house yang digelar di Saung Badra, posko pemenangan calon wali kota dan wakil wali kota Bogor Bima Arya-Dedie A R… Read More
  • Bagi-bagi Stiker Antiteroris Bintara Pembinaan dan Keamanan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) bersama aparatur Pemerintahaan Kecamatan Leuwinanggung, bagi-bagi brosur dan memasang stiker imbauan bagi masyarakat. Isinya, agar masyarakat lebih was… Read More

0 komentar:

Post a Comment