Banner 1

Wednesday 30 January 2019

Awas! Jembatan MA Salmun Terancam Roboh, Tiang Penyangganya Retak


BOGOR – RADAR BOGOR, Kondisi tiang penyanggah Jembatan di Jalan MA Salmun, Kota Bogor, terlihat retak.
Retakan tersebut terdapat di satu tiang penyanggah jembatan. Jika tidak diantisipasi, khawatir akses penghubung antara Pasar Kebon Kembang- Jalan Merdeka-Dewi Sartika tersebut terancam roboh.
Nampak, retakan satu tiang penyanggah jembatan penghubung Jalan Medeka dengan Pasar Kebon Kembang itu terlihat memanjang. Sedangkan 18 tiang lainnya masih terlihat kokoh.
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Bogor telah melakukan pengecekan Jembatan MA Salmun. Jembatan yang menghubungkan antara Jalan MA Salmun dengan Jalan Merdeka itu dibenarkan bahwa mengalami keretakan pada salah satu tiang penyangganya.
Kepala DPUPR Kota Bogor Chusnul Rozaqi mengaku, telah menurunkan tim untuk melakukan pengecekan. Hal itu menindaklanjuti laporan dari kelurahan setempat. Namun bukan untuk penyangga jembatan melainkan laporan penutup Tembok Penahan Tebing (TPT).
“Yang retak itu kontruksi tambahan karena strukturnya berbeda dengan struktur yang lama buatan Belanda,” ujarnya kepada Radar Bogor, kemarin (28/1).
Hasil pengecekan itu, kata dia, akan ditindak lanjuti dengan konsultasi kepada tenaga ahli. Rencananya dia akan menggaet tenaga ahli dari Balai Jalan dan Jembatan. Sehingga hasil kajiannya bisa menghasilkan suatu rekomendasi. “Perbaikan seperti apa yang diperlukan, apakah dibungkus atau seperti apa,” katanya.
Selain itu, pihaknya juga tidak bisa memastikan apakah dengan retaknya satu tiang penyangga itu berbahaya untuk dilintasi. Meski diketahui bahwa posisi tiang untuk menyangga trotoar pejalan kaki.
“Kita belum bisa mengetahui berbahaya atau tidak, harus tenaga ahli atau konsultan yang melakukan studi sehingga menghasilkan rekomendasi,” pungkasnya. (gal/c)

0 komentar:

Post a Comment