PARUNG-RADAR BOGOR, Rencana pembangunan rumah sakit umum daerah (RSUD) di Kabupaten Bogor wilayah utara dipastikan tahun 2021.
Kemarin, Sekretaris Daerah (Sekda) meninjau lokasi lahan yang bakal dijadikan rumah sakit tersebut tepatnya di Desa Cogreg, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor.
Saat ini Pemkab Bogor tengah mengajukan bantuan anggaran untuk pembangunan rumah sakit di wilayah Utara Kabupaten Bogor ini dengan mengajukan anggaran bantuan sekitar Rp100 miliar kepada Pemprov Jawa Barat atau pemerintah pusat.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bogor, Burhanudin mengatakan, pembangunan RSUD Utara merupakan salah satu prioritas pembangunan bupati dan wakil bupati Bogor saat ini.
“Target fisiknya tahun 2021. Kita selesaikan dulu FS-nya di perubahan ini,” kata Burhan usai meninjau lokasi pembangunan, Selasa (6/8).
Burhan juga belum dapat memprediksi berapa anggaran yang akan digelontorkan untuk pembangunan RSUD Utara itu. Sebab, sesudah FS diselesaikan masih ada tahapan yang harus dilakukan yakni Detail Engineering Design (DED).
“Kalau DED nya nanti tahun 2020. Itu (DED-red) akan menjadi acuan berapa anggaran yang diperlukan untuk pembangunan fisiknya nanti,” tambahnya.
Lebih lanjut ia menambahkan, untuk fasilitas pendukung menuju rumah sakit Pemkab Bogor juga berencana membangun jalan lingkar dari Parung menuju Ciseeng dan Gunung Sindur.
“Untuk lahan pembangunan rumah sakit itu sudah ada tiga hektar. Tapi kita juga akan buka jalan lingkar panjangnya kurang lebih tujuh kilometer rencananya Januari akan kita buka,” tutupnya. (nal/c)
0 komentar:
Post a Comment