BANDUNG-RADAR BOGOR, Bek senior Saepulloh Maulana memilih meninggalkan Persib Bandung setelah diminta memperkuat Bandung United oleh pelatih Robert Alberts.
Pemain asal Bogor itu terpaksa diminta ke Bandung United karena menurut Robert tidak mendapat tempat di tim Persib.
Robert mengaku telah melihat kemampuan Saepulloh Maulana pada putaran pertama dan ia menyarankan untuk gabung ke Bandung United. “Saepulloh meminta untuk dibiarkan pergi dari klub. Saepulloh ingin bermain dan mendapat tempat di tim inti, yang hal itu tidak bisa kami garansi di sini (Persib),” jelas Robert di Graha Persib, Bandung, Selasa (27/8).
Per kemarin, eks Mitra Kukar ini sudah meninggalkan tim Persib. Dan pada saat bersamaan sudah didaftarkan oleh tim lain. “Tapi, soal tim mana, saya tidak tahu, itu semua tergantung manajemen yang akan memberikan surat keluar dari Persib,” lanjut Robert.
Robert pun memantau dua pemain Persib U-20 yang akan didaftarkan ke Persib senior untuk memenuhi kuota tujuh pemain U-23 di Persib Bandung senior.
Dengan hengkannya Saepulloh, Robert mendatangkan bek muda penggawa tim nasional U-18. Alfeandra Dewangga. (pra/radarsukabumi/ysp)
baca juga artikel asli di https://www.radarbogor.id/2019/08/28/minim-menit-bermain-bek-senior-asal-bogor-cabut-dari-persib/
0 komentar:
Post a Comment