Banner 1

Wednesday, 21 August 2019

Persib Bandung Kalah Lagi, PSM Makassar Sukses Jaga Rekor Kandang


JAKARTA-RADAR BOGOR, PSM Makassar berhasil meraih poin penuh usai mengalahkan tim tamu Persib Bandung dengan skor 3-1 dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Minggu malam.
PSM lebih dulu unggul lewat gol Wiljan Pluim pada menit 41. Semenit sebelum turun minum, Zulham Zamrun menggandakan keunggulan tuan rumah menjadi 2-0.
Pluim membawa PSM semakin menjauh dua menit setelah restart.
Tetapi Persib mampu memperkecil ketinggalan dua menit berselang lewat sundulan Ezechiel Ndouassel, memanfaatkan umpan tendangan bebas Supardi Nasir.
Kemenangan ini mendongkrak posisi PSM Makassar ke peringkat 7 klasemen sementara dengan 19 poin.
Tim asuhan Darije Kalezic juga menjaga rekor kandang dengan menyapu bersih enam laga yang sudah dilakoni di Mattoanging.
Sejauh ini, hanya Bali United (7 laga) dan PSM yang selalu meraih kemenangan saat bertanding di kandang sendiri.
Sementara bagi Persib, ini merupakan kekalahan keenam sepanjang musim ini.(jpnn)

Related Posts:

  • Preview Indonesia Selection vs Islandia: Jangan sampai Cedera JOGJAKARTA–Titelnya me­mang hanya laga persaha­batan. Tidak harus menang. Meski begitu, timnas Islandia men­janjikan permainan maksimal saat meladeni Indonesia Selec­tion di Stadion Maguwoharjo, Sleman, malam ini.’’Kami tet… Read More
  • Bayer Leverkusen 1 vs 3 Bayern Muenchen, Antara Menang dan Rekor LEVERKUSEN–Tidak berlebihan bila James Rodriguez mengatakan bahwa peluang Bayern Muenchen mengulang sukses treble winners 2012-2013 di musim ini sangat besar. Bukti awal untuk itu sudah diraih pada laga pertama Dei Roten d… Read More
  • Pelajar Obrak-abrik Sekolah Lawan BOGOR–Lagi-lagi aksi pelajar men­coreng dunia pendidikan Kota Hujan. SMK Yayasan Pendidikan Islam (Yapis) di Jalan Ahmad Yani, Tanah­sareal, kemarin diobrak-abrik sejumlah pelajar. Aksi itu diduga sebagai aksi balas dendam… Read More
  • Reuni dengan Setnov di Tahanan JAKARTA-Fredrich Yunadi alias Fredi Junadi bernasib hampir sama dengan Setya Novanto (Setnov). Keduanya sama-sama tersangka Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang ditahan setelah melewati drama penangkapan. Bahkan, kini, … Read More
  • Pemeriksaan Lebih Lengkap BOGOR–Kekompakan diperlihatkan para pasangan bakal calon bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali Kota Bogor. Kemarin (13/1) mereka menyebarkan foto bersama saat pemeriksaan kesehatan fisik, rohani, dan bebas narkob… Read More

0 komentar:

Post a Comment