Banner 1

Monday, 14 March 2016

Mau Tahu Kampung Tertua di Bogor? Baca Nih…




BOGOR – Mungkin bagi sebagain orang belum mengetahui dimana letak kampung tertua di Bogor.
Kampung  Sindangbarang. Inilah kampung tertua yang ada di Bogor. Kampung Sindangbarang telatak di  Desa Pasireurih, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor.

Kampung Sindangbarang berada lima kilometer dari Kota Bogor. Berdasarkan naskah Pantun Bogor dan Babad Padjajaran, Kampung Sindangbarang sudah ada sejak abad ke-12.

Berdasarkan beberapa referensi, Kampung Sindangbarang pada abad ke-12 merupakan tempat pelatihan para ksatria kerajaan Padjajaran.
Dua jawara tengah berebut seeng, salah satu budaya Sunda yang masih dipertahankan. KP-SINDANGBARANG.COM
Dua jawara tengah berebut seeng, salah satu budaya Sunda yang masih dipertahankan. KP-SINDANGBARANG.COM

Di Kampung Sindangbarang ini pula, kabarnya awal mula kebudayaan sunda muncul. Di tempat ini pula ada beberapa situs purbakala yang masih dipertahankan. Di antaranya bukit-bukit berundak.

Kini, Kampung Sindangbarang menjadi kampung budaya. Di tempat ini pula kerap kali diadakan festival budaya, seperti seren taun yang merupakan budaya leluhur.
Kegiatan Serentaun di Kampung Budaya Sindangbarang, Bogor. IST
Kegiatan Serentaun di Kampung Budaya Sindangbarang, Bogor. IST
Kampung budaya Sindangbarang kini menjadi salah satu tempat wisata. Di tempat ini terdapat beberapa leuit (tempat menyimpan padi) dengan hamparan lahan yang masih luas.(ent)
Penasaran?

0 komentar:

Post a Comment