Banner 1

Friday, 22 February 2019

Madekan Sakim Siap Beradu Konsep di Bursa Ketua Kadin Kabupaten Bogor

BOGOR-RADAR BOGOR, Sejumlah terobosan baru, suntikan nutrisi positip dan kesiapan leadership yang dimiliki Direktur Utama PT Galuga Jaya Group, Madekan A Sakim, menjadi bukti keseriusannya mengawali pendaftarannya pada bursa Ketua Kamar Dagang Indonesia (KADIN) Kabupaten Bogor.

Dia siap beradu konsep dengan 3 kandidat lainnya.
“Kadin adalah ruh yang sangat vital dalam menggenjot perekonomian. Untuk itu, demi menciptakan iklim usaha yang baik terhadap para pelaku usaha, khususnya pengusaha lokal, saya ingin Kadin Kabupaten Bogor betul-betul optimal menjalankan tugasnya,” jelas Madekan.

Menurut, pengusaha terkemuka di wilayah Bogor Barat, Kabupaten Bogor, Jawa Barat itu, hampir dua tahun kebelakang Kadin Kabupaten Bogor seakan jalan di tempat.

Untuk itu, jika kelak terpilih, Ia bakal menelurkan program strategis, terobosan yang terkonsep dan berpedoman kepada kepentingan umum.  Madekan juga berkomitmen untuk intensif berkoordinasi untuk kemajuan dunia usaha, terutama pelaku usaha kecil menengah.

“Selain pengusaha lokal yang harus merasa dituanrumahkan, kemajuan dan kesejahteraan pelaku usaha mikro itu menjadi prioritas program Kadin ke depan,” kata Madekan.

Ia juga optimistis bakal membawa iklim yang baik dengan berbagai program di dunia usaha dengan merangkul semua asosiasi pengusaha.  “Kuncinya, pengusaha dan pemerintah harus saling bisa bekerjasama, karena saya yakin keduanya memiliki cita-cita yang sama yaitu meningkatkan taraf ekonomi masyarakat,” imbuhnya.

Madekan juga bakal mempererat jalinan kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Bogor dengan Pemerintah Kota Bogor dan mewujudkan program terintegrasi yang efektif dan efisien.

“Demi meningkatkan kualitas dan taraf ekonomi warga masyarakat Bogor, jalinan kerjasama yang terukur dan terarah antara Pemkot Bogor dengan Pemkab Bogor harus betul-betul dijaga soliditas dan sinergiritasnya,” pungkasnya.(pin/*)

 

0 komentar:

Post a Comment